Ini Kabar Terbaru Ruas Tol Cilacap, Sejumlah Trase Dikebut Prosesnya

- 17 Februari 2022, 06:05 WIB
Ilustrasi jalan tol, Kabar terbaru ruas tol Cilacap, sedang dikebut.
Ilustrasi jalan tol, Kabar terbaru ruas tol Cilacap, sedang dikebut. /markusspiske/Pixabay/

LENSA BANYUMAS - Ruas jalan tol yang menghubungkan Kabupaten Cilacap dengan beberapa daerah lain seperti Yogyakarta makin banyak digunjingkan warga.

Kabar terakhir diperoleh Lensa Banyumas dari Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Cilacap Ristiyanto melalui Kepala Bidang Tata Ruang Hamzah Syafrudin.

Ia menyampaikan, ada tiga trase yang bakal dikebut untuk proyek tol Cilacap tersebut.

Masing-masing meliputi trase Pangandaran – Cilacap, yang sekarang sudah ditetapkan titik awalnya yakni berada di wilayah Patimuan dan berakhir di wilayah Sumingkir Jeruklegi.

Baca Juga: Jalan Tol Cisumdawu Seksi Cileunyi Beroperasi, Catat! Waktu Tempuh Bandung - Cirebon Hanya Segini

Bahkan Hamzah menyebut, paling lambat 2029 mendatang ruas tol Cilacap sudah dapat dioperasikan penggunaanya.

Diantara tiga trase tersebut, rencananya untuk ruas tol Cilacap - Yogyakarta, exitnya ada di Desa Paberasan Kecamatan Sampang.

Selanjutnya untuk ruas kedua adalah Cilacap - Pejagan yang bakal terhubung dengan ruas Sumingkir dan trase Cilacap - Yogyakarta.

"Sejauh ini untuk trase Cilacap - Yogyakarta exit (pintu keluar) ada di wilayah Paberasan Kecamatan Sampang.

Halaman:

Editor: Ady Purwadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x