Sepeda Motor Listrik Lebih Menjanjikan Karena Alasan Ini, Bisa Menciptakan Peluang Bisnis Baru

- 26 Agustus 2021, 15:30 WIB
Ilustrasi sepeda motor listrik yang dinilai lebih menjanjikan dari sisi ekonomi.
Ilustrasi sepeda motor listrik yang dinilai lebih menjanjikan dari sisi ekonomi. /Pixabay/Trinity_Elektroroller

LENSA BANYUMAS - Pemerintah berupaya mendorong pengembangan industri kendaraan listrik di Indonesia karena efektivitas dari model kendaraan ini.

Komitmen pemerintah tertuang dalam Perpres 55 tahun 2019 tentang Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai untuk Transportasi Jalan.

Sejumlah pihak menyakini ada prospek yang menarik dari sisi ekonomi untuk pengembangan produksi sepeda motor listrik ketimbang mobil listrik di Indonesia.

Itu karena sepeda motor listrik akan lebih mudah diterima pasar Indonesia dengan alasan lebih praktis penggunaannya, dan lebih ekonomis harganya.

Baca Juga: Ini Bocoran Para Pihak Yang Bakal Terlibat Dalam Pilot Project Kendaraan Listrik Kemenperin

Seperti penilaian Peneliti Lembaga Penyelidikan Ekonomi dan Masyarakat dari Universitas Indonesia (LPEM UI), Riyanto seperti dikutip dari Antara.

Ia menjelaskan, untuk sepeda motor listrik ekosistemnya tidak terlalu rumit, karena memakai swap baterai yang bisa di charge di rumah.

Disamping, sepeda motor ini yang biasanya tidak akan digunakan untuk mobilitas jarak jauh.

Sedangkan mobil, untuk ukuran kapasitas baterai jauh lebih besar karena menjadi pusat daya untuk seluruh operasional mobil.

Halaman:

Editor: Ady Purwadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x