Ternyata Memiliki Rasa Takut Terhadap Binatang Adalah Tanda Tubuh Anda Masih Kuat, Ini Kata Peneliti

- 28 Mei 2021, 17:42 WIB
Ternyata memilik rasa takut terhadap binatang adalah tanda tubuh anda masih sehat. / @selalusehat.id
Ternyata memilik rasa takut terhadap binatang adalah tanda tubuh anda masih sehat. / @selalusehat.id /

LENSA BANYUMAS - Dilansir dari laman Daily Mail, alasan utama saat seseorang merasa kaget karena kehadiran tikus, laba-laba, kecoa atau binatang lainnya adalah karena hal tersebut merupakan sebuah perilaku kekebalan tubuh.

Hal ini akan timbul saat benda yang tidak diinginkan dapat dirasakan oleh penglihatan, suara, sentuhan, atau bau sehingga kita cenderung untuk menghindarinya sebelum benda atau binatang itu bersentuhan dengan tubuh.

Hal itu merupakan cara kasar yang dilakukan oleh tubuh untuk melindungi diri dari rasa sakit.

Baca Juga: Pengalaman Luka Batin Saat Anak-Anak Berperan Besar Pada Kehidupan Mereka Saat Dewasa

Namun menurut penelitian yang dilakukan British Columbia University, perilaku sistem kekebalan tersebut tidak hanya mempengaruhi kesehatan tapi juga memberikan gambaran yang unik ke semua jenis perilaku.

Manfaat utama dari perilaku sistem kekebalan tubuh ini sangat sederhana, yaitu melawan infeksi, mendapat jaringan sel yang yang baik, serta melawan penyakit dan mempercepat proses penyembuhan.

Jadi jika seseorang memiliki rangsangan yang cepat akan sebuah benda atau binatang yang tidak disukai, mereka cenderung kebal terhadap penyakit dan jarang menderita penyakit karena sistem kekebalan tubuh yang kuat.***

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: @selalusehat.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

x