Euro 2020, Siapa yang Akan Juara? Ini Dia Timnas yang Patut Diunggulkan

- 12 Juni 2021, 02:10 WIB
Euro 2020 timnas mana yang pantas juara?.
Euro 2020 timnas mana yang pantas juara?. /Freepick.com/

LENSA BANYUMAS - Hingar bingar gelaran sepakbola piala eropa 2020 ( Euro 2020) mulai bisa ditonton dinihari Sabtu 12 Juni 2021 dengan pertandingan pembuka tnas Italias vs Turki.

Tim tim kuat eropa pun mulai diprediksi para pecinta bola di tanah air. Lantas siapakah yang layak menjadi juara eropa 2020 yang tahun ini digelar pada 2021. Berikut ulasan tim yang diperkirakan akan menjadi juara Euro 2020.

Timnas Perancis

Negara yang pernah 2 kali menyabet juara Piala Eropa (1984 dan 2000) ini paling dijagokan bakal sebagai kandidat juara. Penilaian publik ini tentu bukan tanpa alasan. Saat ini timnas yang dilatih oleh Didier Deschamps ini bermaterikan pemain-pemain bertalenta kelas dunia.

Baca Juga: Euro 2020, Italia Lebih Meyakinkan Lawan Turki dalam Laga Pembuka

Lihatlah pemain-pemain di lini tengah ada N’Golo Kante dan Paul Pogba. Sedangkan di lini serang ada Kylian Mbappe, Karim Benzema, Oiver Giroud, Antoinne Griezmann dan Ousmane Dembele.

11Dalam laga uji coba jelang Euro 2020 striker-striker tersebut menunjukkan ketajamannya. Giroud bahkan membuat brace saat melawan Bulgaria. Timnas Ayam Jantan ini tentu ingin menebus kekalahan di final Piala Eropa 2016 yang lalu.

Timnas Portugal

Sebagai juara bertahan tentu Portugal ingin mempertahankan gelar juara Piala Eropa yang di genggamannya.
Ambisi ini didukung dengan anggota timnas Portugal yang menjanjikan. Pemain sekaligus kapten tim yang paling dijagokan adalah Cristiano Ronaldo.

Baca Juga: Jelang Euro 2020 Gambaran Jiwa Sportifitas dan Nasionalisme Impian Penggagas Piala Eropa Henri Delaunay

Halaman:

Editor: Cokie Sutrisno

Sumber: Mas Sam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x