Ganjar: Lebih Banyak yang ke Luar Jateng Dari Pada yang Datang

- 30 April 2021, 15:57 WIB
Ganjar Pranowo menyapa santri di Yayasan Sosial dan Panti Asuhan At-Taqwa, Dukuh Genting, Meteseh, Tembalang, Semarang, Sabtu 24 April 2021.
Ganjar Pranowo menyapa santri di Yayasan Sosial dan Panti Asuhan At-Taqwa, Dukuh Genting, Meteseh, Tembalang, Semarang, Sabtu 24 April 2021. /Humas Pemprov Jateng/Lensa Banyumas

LENSA BANYUMAS - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengklaim, tahun ini lebih banyak warga yang ke luar dibanding datang ke Jawa Tengah.

“Mungkin sudah tidak ada kerjaan di sana dan ada situasi yang mengharuskan untuk pulang,” kata Ganjar, Jumat 30 April 2021.

Ganjar menilai, munculnya regulasi yang ketat dibuat lantaran masih ada yang tidak taat. Jika aturan mudik disepelekan, dampaknya akan mengkhawatirkan karena meningkatkan potensi penularan.

Baca Juga: Selain Doom At Your Service, Ini Drakor yang Akan Segera Tayang di Viu

“Ayo bareng-bareng kita jaga agar semuanya sehat, semuanya selamat,” ujarnya.

Regulasi yang ada kata Ganjar, sebenarnya hanya sebagai instrumen pengingat. Sebab yang paling dibutuhkan adalah kesadaran.

“Kalau semua sudah sadar seperti Taiwan, korban meninggal. Itu semua karena sadar untuk menjaga bersama-sama,” ujarnya.***

Editor: Dedy Sudianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x