Hasil Sementara Perolehan Medali PON XX 2021, Tuan Rumah Papua Berhasil Koleksi 14 Medali

- 28 September 2021, 21:01 WIB
Perolehan medali sementara kontingen PON XX Papua 2021. / games.ponxx2021papua.com
Perolehan medali sementara kontingen PON XX Papua 2021. / games.ponxx2021papua.com /

LENSA BANYUMAS - Meskipun Perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021 belum dibuka secara resmi, beberapa cabor sudah mulai dipertandingkan.

Berdasarkan informasi yang dihimpun oleh Lensa Banyumas-PIKIRAN RAKYAT.com dari PB PON XX Papua melalui lamannya games.ponxx2021papua.com hari Selasa 28 September 2021, perolehan sementara medali telah diumumkan panitia.

Kontingen DKI Jakarta sementara berhasil mengoleksi 15  medali dengan rincian 6 medali emas, 4 medali perak dan 5 medali perunggu.

Baca Juga: Mengenal Teknologi Peredam Getaran Gempa LRB pada Jembatan, Apa Fungsinya? Berikut Penjelasannya

Disusul Kontingen Tuan Rumah Papua di posisi kedua sampai hari ini, sudah mengoleksi 14 medali yang terdiri dari 9 medali emas, 2 medali perunggu dan 3 medali perunggu.

Di posisi ketiga, kontingen Jabar dengan koleksi 10 medali yaitu 2 medali emas, 3 medali perak dan 5 medali perunggu. 

Kemudian diperingkat keempat, kelima dan keenam yaitu kontingen Bali, kontingen Sulawesi Tenggara dan kontingen Kalimantan Timur sementara masing-masing 1 medali emas dan 1 medali perak. 

Dari 5 peringkat besar itu kontingen tuan rumah yang koleksi medali emasnya masih lebih unggul. 

Perhitungan perolehan medali dihimpun hinggal pukul 19.30 Waktu Indonesia Timur. 

Halaman:

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: games.ponxx2021papua.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x