Pandemi Covid19 Terkendali, Kemenkominfo Ingatkan Tetap Waspada pada Momen Nataru

- 20 Desember 2021, 22:54 WIB
Pandemi Covid 19 terkendali, tapi momen Nataru harus diwaspadai.
Pandemi Covid 19 terkendali, tapi momen Nataru harus diwaspadai. /Instagram.com/@ kemenkominfo/

LENSA BANYUMAS - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemen Kominfo) menyebut saat ini kondisi pandemi Covid 19 di Indonesia sudah terkendali.

Hal ini mendasari data yang disebutkan
per tanggal 12 Desember 2021 lalu dengan jumlah Kasus Aktif mencapai 5.158 kasus atau 0,12% dari total kasus.

"Data ini di bawah rata-rata global 8,10%," tulis akun kemenkominfo pada Senin, 20 Desember 2021 seperti dikutip Lensa Banyumas.

Baca Juga: Nataru, ASN Dilarang Cuti dan Bepergian ke Luar Daerah, Kecuali untuk Alasan Berikut ini

Disebutkan, jumlah kasus aktif turun hingga -99,10 persen dibandingkan dengan kondisi puncak kasus terbanyak pada 24 Juli 2021.

Sedangkan kasus konfirmasi harian rata-rata 7 hari (7DMA) sebesar 208 kasus, dengan tren yang konsisten menurun dan dibandingkan situasi puncak kasus terbanyak pada 15 Juli 2021 turun hingga -99,71persen.

Akun ini juga menulis angka Reproduksi Efektif (Rt) Covid 19 pada semua pulau, dalam kondisi terkendali (Rt < 1), dan persentase Tingkat Kesembuhan (Recovery Rate/RR) hingga 96,49 persen.

Selanjutnya tingkat kematian (Case Fatality Rate/CFR) sebesar 3,37 persen.

"Mari tetap waspada dengan selalu disiplin protokol kesehatan dan segerakan vaksinasi," tulis kemenkominfo.

Halaman:

Editor: Ady Purwadi

Sumber: Instagram @kemenkominfo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x