Pujian Sandiaga Uno Untuk Sepeda Motor Listrik 'Si Gesit', Ini Sedikit Spesifikasinya

- 2 Maret 2021, 19:44 WIB
Sandiaga Uno mencoba sepeda motor listrik 'si Gesits'.
Sandiaga Uno mencoba sepeda motor listrik 'si Gesits'. /Twitter@sandiuno

LENSA BANYUMAS - Satu lagi karya inovasi anak bangsa dalam dunia otomotf yang patut mendapatkan acungan jempol, sepeda motor listrik yang diberi nama Si Gesit.   

Inovasi sepeda motor listrik Si Gesits ini merupakan hasil kolaborasi dari dunia pendidikan Institute Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya dan dunia usaha yang juga mendapatkan pujian dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno.

Dalam twitter pribadinya @sandiuno, ia mengaku sangat mengapresiasi karya inovasi sepeda motor listrik Si Gesits ini termasuk untuk produk-produk lain kreatifitas anak bangsa.

Baca Juga: Ini Bocoran Para Pihak Yang Bakal Terlibat Dalam Pilot Project Kendaraan Listrik Kemenperin

"Kreatifitas seperti ini saya yakin akan membuka banyak lapangan kerja baru terutama di sentra-sentra produksinya," tutur Sandiaga yang memperlihatkan foto dirinya mencoba menunggangi sepeda motor tersebut.

Dijelaskan, dengan spesifikasi yang dimiliki, motor listrik Si Gesits katanya bisa menjadi moda transportasi yang ramah lingkungan.

"Pas sekali kalau digunakan pada spot-spot eco-tourism sebagai moda transportasi yang ramah lingkungan," katanya.

Sedikit ia membeberkan spesifikasinya, motor listrik si Gesits menggunakan tenaga listrik yang mampu menempuh jarak sejauh 100 kilometer. Kecepatan maksimal katanya bisa mencapai 70 km per jam.

Editor: Ady Purwadi

Sumber: Twitter@sandiuno


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x