Perhatikan Panduan dan Tips Berikut Ini, Sebelum Membeli Mobil Bekas

- 14 April 2021, 09:39 WIB
Ilustrasi foto Pixabay
Ilustrasi foto Pixabay /Lensa Banyumas/Pexels


LENSA BANYUMAS - Kamu yang sedang membutuhkan mobil tetapi belum ada budget membeli mobil baru, mungkin bisa mencoba cara di bawah ini.

Kamu tak perlu khawatir, meskipun awam atau pemula dan belum memiliki pengalaman dalam jual-beli mobil bekas, dengan mengikuti tips berikut kamu akan mendapatkan mobil sesuai keinginan.

Membeli mobil bekas merupakan pilihan yang tidak buruk, mengingat budget yang terbilang pas-pasan saja.

Baca Juga: Membanggakan, 8 Brand Sepatu Keren Ini Ternyata Asli Buatan Indonesia

Tetapi jangan meremehkan mobil bekas, dengan kecermatan dan kejelian kamu bisa mendapatkan mobil yang bagus.

Selain itu mobil bekas pun sudah lebih mudah dalam transaksinya, bisa melalui cash maupun kredit. Berikut ini beberapa tips sebelum membeli mobil bekas.

Mengecek Komponen Mobil
Kamu perlu melihat dan mengecek dengan jeli, komponen mobil yang kamu inginkan. Mulai dari body luar, pintu, kursi, AC, radio, kap, dan lainnya. Perhatikan hal tersebut, agar mengetahui bagian mana saja yang menjadi pertimbangan harga mobil.

Baca Juga: Buktikan, Ini Cara Menghilangkan Bau Tidak Sedap di Sepatu

Kondisi Mesin
Salah satu bagian vital pada mobil, tentunya mesin. Perhatikan apakah mesin mobil masih baik atau sudah buruk.

Cek juga kondisi rem, apakah masih bagus dan baik digunakan. Sangat disarankan dalam mengecek mobil, kamu mengajak kenalan atau teman yang mengerti kondisi mesin.

Halaman:

Editor: Dedy Sudianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x