Wartawan Peduli Covid-19, PWI Cilacap Bagikan Ratusan Masker dan Hand Sanitizer

- 15 Februari 2021, 13:24 WIB
Anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Cilacap, sedang membagikan masker di kawasan Alun-alun Cilacap
Anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Cilacap, sedang membagikan masker di kawasan Alun-alun Cilacap /Dok. PWI Cilacap/


Lensa Banyumas - Ratusan masker dan hand sanitizer, dibagikan kepada warga dan pengendara di kawasan perkotaan Cilacap, Senin, 15 Februari 2021. Aksi sosial tersebut, merupakan rangkaian kegiatan perayaan Hari Pers Nasional (HPN) 2021 dan HUT PWI ke-75 bagi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Cilacap.

Para wartawan anggota PWI Cilacap, membagikan masker dan hand sanitizer di persimpangan Alun-alun Cilacap, beberapa lokasi fasilitas umum dan pasar di Cilacap.

Ketua HPN 2021 PWI Kabupaten Cilacap, Ady Purwadi mengatakan, pembagian masker dan hand sanitizer ini juga sekaligus sebagai kampanye serta edukasi dari awak media di Cilacap. Harapannya masyarakat bisa selalu disiplin protokol kesehatan dengan mengenakan masker, mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer, dan menjaga jarak.

"Dari segi nilai, hand sanitizer dan masker tidak seberapa. Tetapi para insan pers ingin menunjukan ke masyarakat, bahwa fungsi kontrol sosial kami bukan hanya melalui tulisan, tetapi juga melalui aksi nyata di tengah pandemi Covid-19," kata Ady.

Selain membagikan masker dan hand sanitizer, sebelumnya pada aksi PWI Peduli, Selasa 9 Februari 2021 lalu, juga sudah dibagikan ratusan paket sembako kepada masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19. Terutama yang berada di lingkungan tempat tinggal para anggota PWI Cilacap.

Salah satu pengendara, Parto, warga Cilacap Selatan, menyampaikan terimakasih kepada PWI Cilacap yang telah membagikan masker.

"Terimakasih kepada PWI Cilacap, meski hanya masker tetapi sangat bermanfaat bagi saya dan masyarakat," ujarnya.***

Editor: Dedy Sudianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x