Kaesang Pangarep Lebih Suka Jadi Pengusaha daripada Terjun ke Dunia Politik

- 25 September 2021, 13:37 WIB
Kaesang Pangarep, putra bungsu Joko Widodo memilih menjadi pengusaha daripada terjun ke dunia politik. / Facebool Kaesang  Pangarep
Kaesang Pangarep, putra bungsu Joko Widodo memilih menjadi pengusaha daripada terjun ke dunia politik. / Facebool Kaesang Pangarep /

“ Kan Kakak loe Gibran dan kakak ipar masuk politik, kenapa loe ga?, lagi lagi dijawab dengan bercanda oleh Kaesang “ Kan sudah ga ada tempat lagi, masa mau Jakarta. Dan ga ada yang mau coblos saya, orang orang kaya saya ga pantas di politik pantesnya di bisnis saja”.

Untuk ketertarikan ke dunia politik diakui Kaesang tertarik dengan dinamika politik di indonesia namun saat ini lebih senang menjadi pengusaha daripada terjun ke dunia politik.

Deddy tidak percaya dengan bisnis Kaesang yang berbisnis pisang goreng,.

Deddy membayangkan seorang anak presiden itu berbisnis batubara, dan di jawab Kaesang dengan serius memang bisnisnya tidak hanya berbisnis pisang goreng.

Awalnya memang Kaesang berbisnis pisang goreng dipakai untuk belajar, lalu kemudian tidak hanya bisnis kuliner tapi juga ada saham rakyat dan bisnis lainnya.

Salah satu yang membuat Kaesang lebih tertarik ke dunia bisnis karena lebih banyak uangnya di dunia bisnis daripada di dunia politik.

Gaji walikota dan gaji presiden kan kecil ungkapnya.

“Tapi dulu dari bisnis pisang goreng lah, ayam goreng lah, dan loe bikin sop buntut RI 1 lah, gede mana dari gaji anda dengan gaji seorang presiden? “ tanya Deddy.

“ Gaji bapak juga kecil, iya lah saya kasih tau lho rekening saya ke bapak, bapak ga ada duit, beneran. Pabriknya bapak saya beli sekarang saya bisa, cash. Lho iya. Kan namanya bisnis kan berkembang, sedangkan bisnisnya bapak kan stag disitu situ aja,” Jawab Kaesang.

Kaesang menjelaskan dikarenakan bapaknya menjadi presiden, dan peraturannya tidak boleh berbisnis, makanya bisnis bapak soal perusahaan furniture yang sebelumnya di serahkan ke Gibran, dan kemudian Gibran juga menjadi walikota Solo yang juga tidak boleh berbisnis, akhirnya perusahaannya sekarang di kelola langsung oleh dirinya.

Halaman:

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: Youtube Deddy Corbuzier


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x