Wakil Bupati Serahkan Bantuan Ternak Sapi Potong kepada 2 Kelompok Ternak di Banyumas

- 11 November 2020, 21:19 WIB
Dua kelompok ternak di Banyumas mendapatkan bantuan ternak sapi.
Dua kelompok ternak di Banyumas mendapatkan bantuan ternak sapi. /Humas Pemkab Banyumas

Lensa Banyumas - Wakil Bupati Banyumas Sadewo Tri Lastiono menyerahkan secara simbolis bantuan ternak sapi potong masing-masing sebanyak 20 ekor kepada dua kelompok ternak di Kabupaten Banyumas.

Kedua kelompok yang mendapatkan bantuan ternak sapi potong tersebut, yakni "Sido Urip" Desa Sambengkulon Kecamatan Kembaran dan Kelompok Ternak "Lembu Jaya" Desa Windujaya Kecamatan Kedungbanteng.

Baca Juga: Heboh! Seorang Dukun Lakukan Pencarian 3 Anak Hilang Misterius di Langkat, Ini yang Terjadi

Penyerahan bantuan ternak sapi potong ini berlangsung di Pendopo Wakil Bupati Banyumas, Rabu, 11 November 2020.

Wakil Bupati Banyumas Sadewo Tri Lastiono mengatakan, bantuan sapi yang diberikan dari Kementrian Pertanian ini melalui usalan anggota Komisi IV DPR RI Sunarna.

Untuk itu, Wakil Bupati meminta kepada penerima bantuan, agar sapi-sapi tersebut dirawat dengan baik, agar bisa cepat besar dan dapat berkembang.

Baca Juga: Vaksin Merah Putih, Jokowi Menyambut Baik Penyelenggaraan Inovasi Indonesia Expo 2020

“Beri makan yang banyak dan jaga kesehatannya dengan pemberian obat-obatan yang sesuai agar badannya gemuk dan jangan dijual, sebelum waktunya,” papar Sadewo.

Hal tersebut sebagai pertanggungjawaban kelompok agar memberikan kesempatan kelompok lain mendapatkan bantuan.

"Apabila bapak bapak berhasil maka kami akan mengusulkan kembali kepada Pak Sunarna agar kembali memberikan bantuan," katanya.

Halaman:

Editor: Henoh Prastowo

Sumber: Humas protokol Kabupaten Banyumas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah