Mengapa Terlalu Sering Chat Dengan Pacar Tidak Baik, Ini Penjelasan Ilmiahnya

- 13 Juni 2021, 16:24 WIB
Orang Pegang Telepon Genggam atau HP sedang Chat. / Freepik.com
Orang Pegang Telepon Genggam atau HP sedang Chat. / Freepik.com /

LENSA BANYUMAS - Tahukah anda, terlalu sering chat dengan pacar itu tidak baik? Kenapa alasannya ya.

Menurut hasil sebuah studi baru yang diterbitkan dalam Journal of Couple & Relationship Therapy menyimpulkan, terlalu sering mengirim pesan ke pasangan bisa merenggangkan hubungan dan membuat hubungan anda lebih berisiko untuk putus.

Karena  mengirim pesan teks berpengaruh terhadap kepuasan dalam menjalani hubungan cinta.

Baca Juga: Kebiasaan Orang Indonesia Yang Bertentangan Dengan Medis, Ini 6 Faktanya

Dikutip dari @updatesehat.id, penelitian yang diikuti orang dewasa usia 18-25 ini terdiri dari 38 persen sedang berpacaran, 48 persen sedang menjalin hubungan serius dengan pasangannya, dan 16 persen sudah menikah.

Para responden tersebut ditanyai tentang kebiasaan mengirim pesan teks dengan tingkat kepuasan menjalani hubungan cinta.

Seberapa sering mereka mengirim pesan teks ke pasangan mereka.

Mereka juga ditanya, betapa sering mereka memikirkan untuk putus atau mengakhiri hubungan.

Dan hasilnya berbeda antara pria dan wanita.

Wanita merasa lebih nyaman jika sering menghubungi pasangan dengan pesan teks.

Sedangkan pria, merasa lebih nyaman jika bisa lebih sering bertemu atau face-to-face dengan pasangan.

Halaman:

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah