5 Fakta Jalur Ganda Kereta Api Bandara YIA : Pertama di Indonesia Menggunakan Sistem ini

16 Agustus 2021, 15:00 WIB
5 fakta jalur ganda KA Bandara YIA yang sedang dalam uji coba. /Instagram.com/@kemenhub151/

LENSA BANYUMAS - Pembangunan jalur ganda rel Kereta Api (KA) Bandara Yogyakarta Internasional Airport (YIA) saat ini mendekati rampung.

Proyek strategis nasional (PSN) tersebut kini sudah mulai masuk pada tahapan uji coba kedua menggunakan lokomotif dari Stasiun Kedundang sampai ke Stasiun Bandara.

Uji coba dilakukan untuk memastikan trek yang ada dapat berfungsi dengan baik dan siap untuk dilalui Kereta Api.

Baca Juga: Setelah KA Baturraden Ekspress, KAI Kembali Luncurkan KA Nusa Tembini Relasi Cilacap-Yogyakarta PP

Dalam uji coba tersebut, lokomotif melaju dengan kecepatan maksimal 60 km per jam di sepanjang trek 5 kilometer dari Stasiun Kedundang - Stasiun Bandara YIA.

"Uji coba kali ini berjalan lancar dan tidak ditemukan kendala," tulis akun Kementerian Perhubungan RI.

Berikut 5 fakta jalur ganda Kereta Api Bandara YIA yang harus anda ketahui :

1. Jalur ganda kereta api Bandara YIA mulai dibangun pada Desember 2019.

2. Merupakan KA Bandara ke 6 di Indonesia yang dibangun DJKA

3. Kontruksi jalur terdiri dari :

- 16 unit jembatan
- 5,1 km Elevated Track
- 300 meter At Grade

4.Jalur ganda KA pertama yang menggunakan sistem Slab On Pile (SOP)

5. Merupakan proyek strategis nasional (PSN) yang menyerap anggaran Rp1,1 triliun.

Keberadaan jalur rel Kereta Api ini makin melengkapi akses pendukung transportasi di bandara internasional tersebut.***

 

Editor: Ady Purwadi

Sumber: Kemenhub

Tags

Terkini

Terpopuler