Kereta Api Kertanegara Resmi Diluncurkan di Purwokerto

- 10 Maret 2021, 18:44 WIB
Kereta Api Kertanegara relasi Purwokerto - Malang resmi diluncurkan di Stasiun Purwokerto, Jawa Tengah, Rabu (10/3/2021)
Kereta Api Kertanegara relasi Purwokerto - Malang resmi diluncurkan di Stasiun Purwokerto, Jawa Tengah, Rabu (10/3/2021) /Rama Prasetyo Winoto/

Relasi tertentu tersebut diantaranya untuk perjalanan dari Purwokerto-Yogyakarta maka pelanggan akan mendapatkan tarif khusus sebesar Rp 110.000,- untuk kelas eksekutif dan Rp 65.000,- untuk kelas ekonomi. Untuk relasi Purwokerto-Solo Balapan dengan tarif khusus Rp 130.000,- untuk kelas eksekutif dan Rp 75.000,- untuk kelas ekonomi.

Sedangkan bagi pelanggan yang hanya akan menuju Stasiun Kutoarjo, pelanggan cukup membeli tiket dengan harga Rp 55.000,- untuk kelas eksekutif dan Rp 35.000,- untuk kelas ekonomi,’’ terang Hendra.

Untuk para pelanggan di wilayah Kutoarjo dan sekitarnya yang akan menggunakan KA Kertanegara dengan keberangkatan dari Stasiun Kutoarjo tujuan Yogyakarta, juga akan mendapatkan tarif khusus.

Pelanggan cukup membayar Rp 45.000,- untuk kelas eksekutif dan Rp 25.000,- untuk kelas ekonomi.

Sedangkan untuk relasi Kutoarjo-Solo Balapan, cukup membayar Rp 75.000,- untuk kelas eksekutif dan Rp 45.000,- untuk kelas ekonomi.

Dengan peluncuran KA Kertanegara ini diharapkan dapat membangkitkan kembali sektor ekonomi dan wisata di daerah-daerah yang dilalui oleh KA Kertanegara akibat dampak pandemi Covid-19,” imbuhnya.***

Halaman:

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: Lensa Banyumas


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x