Penutupan TMMD Sengkuyung I di Desa Wangon di Tandai Serah Terima Hasil

- 31 Maret 2021, 15:14 WIB
Bupati Banyumas(kedua dari kanan) didampingi Ketua DPRD Banyumas dr. Budhi Sarwono, Dandim Letkol Candra, dan Kepala Desa Wangon Supriyadi saat menyaksikan penyerahan hasil TMMD.
Bupati Banyumas(kedua dari kanan) didampingi Ketua DPRD Banyumas dr. Budhi Sarwono, Dandim Letkol Candra, dan Kepala Desa Wangon Supriyadi saat menyaksikan penyerahan hasil TMMD. /Sumber foto:Dok.Humas Pemkab/Parsito/

LENSA BANYUMAS – Penutupan operasi Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung tahap I tahun anggaran 2021, ditandai dengan penyerahan hasil TMMD dari Komandan Kodim 0701 Banyumas, Letkol Inf Candra selaku Dan Satgas TMMD Sengkuyung tahap I tahun 2021 kepada Bupati Banyumas Achmad Husein.

Penyerahan hasil TMMD tersebut, juga di hadiri Kepala Desa Wangon Supriyadi sebagai tuan rumah TMMD yang dilakukan di Pendopo Sipanji Purwokerto, Rabu 31 Maret 2021
ditandai pula dengan penandatanganan naskah serah terima hasil TMMD.

Penandatanganan serah terima hasil TMMD antara Bupati Achmad Husein dan Dandim 0701 Letkol Inf. Candra
Penandatanganan serah terima hasil TMMD antara Bupati Achmad Husein dan Dandim 0701 Letkol Inf. Candra

Sebagai tanda berakhirnya TMMD dilakukan pemukulan kentongan secara bergantian oleh Forkorpimda Kabupaten Banyumas dengan disaksikan sejumlah kepala OPD di lingkungan Pemkab Banyumas beserta jajaran Kodim 0711/ Banyumas.

Baca Juga: TMMD Sengkuyung 1, Dandim 0701 Bersama Forkompinda Banyumas Cek Pembangunan Jalan di Wangon

Bupati Banyumas Achmad Husein mengaku senang dengan adanya kegiatan TMMD. Selain efisiensi biaya menurutnya kegiatan TMMD dapat mempererat hubungan kemanunggalan TNI dan masyarakat.

“Kami berharap TMMD dilakukan sesering mungkin, mengingat biaya untuk pembangunan cenderung lebih sedikit, ada keterlibatan masyarakat sehingga mereka ikut memiliki hasil pembangunan. Lebih murah karena non profit,” kata Bupati.

Usai Penandatanganan forkompinda dan Kepala Desa Wangon melakukan foto bersama
Usai Penandatanganan forkompinda dan Kepala Desa Wangon melakukan foto bersama

Dandim 0711/Banyumas Letkol inf. Candra menjelaskan TMMD yang dimulai pada hari Selasa, (02/3/2021) lalu berlangsung selama 30 hari, telah menyelesaikan sasaran fisik berupa pembangunan dan perbaikan infrastruktur yang berada di Desa Wangon Kecamatan Wangon Kabupaten Banyumas.

Baca Juga: TMMD Sengkuyung I Banyumas Dilaksanakan di Wangon

Halaman:

Editor: Cokie Sutrisno

Sumber: Parsito


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x