Program Rumah Sakit Tanpa Dinding Program Unggulan Gubernur Jateng Ada di Rumah Sakit Khusus Mata Purwokerto

- 5 September 2021, 08:15 WIB
Rumah Sakit Khusus Mata Purwokerto resmikan Program Rumah Sakit tanpa dinding. /
Rumah Sakit Khusus Mata Purwokerto resmikan Program Rumah Sakit tanpa dinding. / /Rama Prasetyo Winoto/

LENSA BANYUMAS - Rumah Sakit Tanpa Dinding yang merupakan program unggulan Gubernur Jateng, sekarang ada di rumah sakit khusus mata purwokerto. 

Program Rumah Sakit Tanpa Dinding yaitu pelayanan kesehatan yang meliputi kuratif, preventif, promotif dan rehabilitatif. 

Dan program ini sekarang sudah ada di rumah sakit khusus mata Purwokerto yang diluncurkan oleh Bupati Banyumas Achmad Husein hari Jumat 3 September 2021.

Baca Juga: Di Hari Pelanggan Nasional, Meotel Purwokerto Berbagi Keceriaan

Program ini pertama kali dicanangkan oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di RSUD Kendal.

"Pada prinsipnya bahwa, dalam Program RS Tanpa Dinding, RS harus aktif mendekat atau turun ke masyarakat untuk memberikan program promotif dan preventif. Selain sosialisasi atau memberikan penyuluhan, juga untuk mencari kasus-kasus penyakit yang dialami oleh warga yang nantinya akan dicarikan problem solvingnya. Jadi pihak RS akan turun ke masyarakat guna menemukan orang-orang yang menderita penyakit,” kata Bupati Husein.

Dalam Program RS Tanpa Dinding nantinya pihak RS akan bekerjasama dengan Puskesmas untuk turun menjangkau masyarakat.

“Meski program ini, proper dari direktur, saya minta seluruh civitas RSK Mata Purwokerto mendukung program RS tanpa dinding ini, dan ini harus sukses agar bisa menjadi contoh rumah sakit yang lain," ujarnya. 

Sementara Direktur Rumah Sakit Khusus Mata Purwokerto dr Catur Yuni Muliatsih mengatakan program rumah sakit tanpa dinding pada rumah sakit khusus mata ini adalah suatu program dimana rumah sakit memberikan pelayanan secara paripurna.

Halaman:

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: Lensa Banyumas


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

x