Humas Polresta Banyumas Berbagi Dengan Pekerja Bangunan

- 30 Oktober 2020, 16:34 WIB
Kasubbag Humas Polresta Banyumas IPTU Siti Nurkhayati memberikan potongan tumprng kepada pekerja bangunan saat giat sosial dalam rangka peringatan HUT Humas Polri ke-69, Jumat 30 Oktober 2020.
Kasubbag Humas Polresta Banyumas IPTU Siti Nurkhayati memberikan potongan tumprng kepada pekerja bangunan saat giat sosial dalam rangka peringatan HUT Humas Polri ke-69, Jumat 30 Oktober 2020. /

Lensa Banyumas - Masih dalam peringatan HUT Humas Polri ke-69 yang jatuh pada tanggal 30 Oktober, Humas Polresta Banyumas kembali melaksanakan kegiatan sosial.

Kali ini Humas Polresta Banyumas berbagi dengan pekerja bangunan yang ada di sekitar Mapolresta Banyumas.

Kegiatan berbagi dengan pemotongan tumpeng, dipimpin langsung oleh IPTU Siti Nurkhayati selaku PS Kasubbag Humas Polresta Banyumas dan diikuti anggota Humas Polresta Banyumas.

Baca Juga: Kapolresta Banyumas Beri Bantuan Sembako Kepada Warga Terdampak Banjir di Kecamatan Kemranjen

Baca Juga: Banjir di Kemranjen Banyumas Sebabkan Ratusan Warga Mengungsi

Baca Juga: Peringati HUT Humas Polri Ke 69, Humas Polresta Banyumas Gelar Baksos di Taman Baca Sumbang

Humas Polresta Banyumas berbagi dengan pekerja bangunan yang ada di sekitar Mapolresta Banyumas.
Humas Polresta Banyumas berbagi dengan pekerja bangunan yang ada di sekitar Mapolresta Banyumas.
"Kegiatan ini sebagai rasa syukur Subbag Humas Polresta Banyumas dalam memperingati HUT Humas Polri ke-69 dan juga dalam mendekatkan diri kepada masyarakat untuk menjalin hubungan sinergitas kemitraan," kata IPTU Siti Nurkhayati, Jumat 30 Oktober 2020.

Ia menambahkan, dengan kegiatan ini diharapkan akan terjalin kedekatan atau hubungan kemitraan, dan masyarakat juga bisa ikut berperan serta dalam rangka menjaga dan menciptakan kamtibmas yang kondusif.

Baca Juga: Pantau Pernyataan Kontroversi Presiden Prancis, AHY: Umat Islam, Mari Kita Buktikan!

Baca Juga: Dibuka Awal November 2020, Ini Link Pendaftaran BLT BPUM Rp2,4 Juta Tahap 2 Bagi UMKM di Batang

Baca Juga: Hasil Survei Capres 2024, Elektabilitas Ganjar Pranowo Ungguli Anies Baswedan

Dalam kegiatan yang tetap memperhatikan protokol kesehatan ini disambut oleh saudara Anjar salah satu pekerja bangunan seraya memberikan ucapan selamat HUT Humas Polri ke-69.

"Semoga di hari jadi Humas Polri ini, Polri dapat meningkatkan kualitas sebagai pelayan masyarakat sehingga semakin mendapatkan tempat dihati masyarakat", ucapnya.//***

Editor: Ipung Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x