Lama Vakum dari Medsos, Aliando Mengejutkan Penggemar dan Umumkan Hal Ini

- 30 Januari 2022, 12:50 WIB
Aliando Syarief muncul di medsos beri kabar mengejutkan.
Aliando Syarief muncul di medsos beri kabar mengejutkan. /instagram.com/@aliandooo/


LENSA BANYUMAS - Aktor Muhammad Ali Syarief atau yang lebih dikenal dengan Aliando Syarief akhirnya kembali muncul di jagat medsos setelah sempat menghilang sekitar dua tahun lamanya.

Kemunculan aktor kelahiran Jakarta, 26 Oktober 1996 itu setidaknya bisa mengobati kerinduan para penggemarnya sekaligus menjawab rasa penasaran atas misteri vakum salah satu bintang sinetron 'Ganteng - Ganteng Serigala' yang tayang di salah satu TV nasional ini.

Vakumnya Aliando dari dunia hiburan dan perubahan drastis yang terjadi pada tubuhnya menimbulkan berbagai spekulasi publiknet.

Ada anggapan aktor berdarah campuran Arab - Minang itu menjadi pecandu narkoba karena badannya terlihat menjadi sangat kurus.

Baca Juga: 6 Artis ini Mengaku Pernah Alami Gangguan Mental, Siapa Sajakah?

Ada pula anggapan bahwa Aliando stress akibat banyak bullyan yang ditujukan kepadanya.

Dan belum lama ini tiba-tiba Aliando muncul melalui siaran langsung di instagram pribadinya @aliandooo.

Ia mengungkapkan jika belum bisa kembali aktif di dunia hiburan lantaran sedang berjuang melawan OCD, yaitu suatu gangguan yang menyerang mentalnya.

Akibat penyakit tersebut, dirinya mengalami kesulitan untuk beraktifitas seperti biasa.

Dalam siarannya ia manfaatkan untuk meluruskan kabar simpang siur yang memberitakannya selama ini.

Beberapa rekan sesama artis pun terlihat ikut menonton live tersebut, di antaranya Calvin Jeremy, Verrel Bramasta dan Jefri Nichol.

Aliando mengungkapkan selama dua tahun terakhir menderita OCD ekstrem dengan gejala yang ia rasakan seperti, susah menggerakan tangannya.

Bahkan hanya untuk mengetik di keyboard saja harus diulang berkali-kali termasuk kesulitan untuk bernyanyi, begitu pula kerja keras saat ia harus membersihkan badan (mandi).

Terpantau dalam siaran langsung saat itu, doa dan dukungan pun mengalir dari warganet yang berharap kesembuhan Aliando agar dari gangguan mental yang sedang diidapnya.

Seperti akun @wantisaputri95, "semangat bang, @nana.sf0: lekas sembuh Ali, @esasa_eririe: capek banget lho kena OCD tuh. Beneran. Det well soon ya, Aliando," tulisnya.

Aliando juga berpesan kepada penderita OCD di luar sana untuk tidak malu dengan penyakit yang sekarang sedang menyerangnya.

Diketahui, memiliki wajah yang tampan serta kemampuan akting yang mumpuni membuat Aliando digemari oleh banyak orang khususnya remaja perempuan.

Tak heran jika setiap sinetron dan film yang dibintanginya selalu ditonton dan disukai oleh masyarakat.

Karya-karya terbaru darinyapun selalu dinantikan oleh para penggemar.

Namun di tengah kariernya yang kian cemerlang, dia justru memutuskan untuk menarik diri dari dunia hiburan.***

Editor: Ady Purwadi

Sumber: Instagram @aliandooo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x