Tonton 3 Reality Show Korea Selatan Ini, Dijamin Bikin Ngakak!

- 15 Februari 2022, 07:00 WIB
Running Man, satu dari 3 reality show Korea Selatan yang seru dan dijamin bikin ngakak!
Running Man, satu dari 3 reality show Korea Selatan yang seru dan dijamin bikin ngakak! /Instagram/@ochanneltv/

LENSA BANYUMAS - Selain drama ataupun film yang keren-keren abis, reality show Korea Selatan juga termasuk acara yang seru, menghibur dan banyak penggemarnya.

Berbagai tayangan reality show Korea ini, siap menemani waktu senggang kamu dan dijamin bikin kamu ngakak setelah melihat interaksi dari para pemainnya.

Nah, reality show Korea ini sebenarnya merupakan genre acara televisi yang menggambarkan adegan seakan-akan benar-benar berlangsung tanpa skenario.

Baca Juga: Bertambah Lagi, Member BTS Ini Positif Covid-19

Dalam reality show Korea ini, kamu bisa melihat baik komedian, idol, ataupun aktor yang ikut bergabung memeriahkan jalannya acara baik sebagai MC tetap maupun hanya sebagai bintang tamu.

Running Man
Running Man pertama kali ditayangkan pada tahun 2010, program reality show ini masih bertahan hingga sekarang dan tak pernah kehabisan ide untuk menghibur penggemar setianya.

Meskipun pernah ditinggal oleh beberapa anggota tetapnya selama beberapa tahun ini, tapi running man tetap melakukan penambahan dua anggota baru.

Baca Juga: Tampil di Episode Terakhir Running Man, Lee Kwang-Soo Tak Kuat Menahan Tangis

Saat ini, Running Man dipandu oleh pemeran tetap di antaranya Yoo Jae Suk, Haha, Ji Suk Jin, Kim Jong Kook, Song Ji Hyo, Jeon So Min, dan Yang Se Chan. Acara yang terkenal dengan permainan cabut name tag-nya yang ikonik ini, juga kerap menghadirkan berbagai bintang tamu dari berbagai profesi layaknya idol, pemain film, komedian, dan lainnya.

Knowing Brother
Acara yang tayang pertama sejak 5 Desember 2015, hingga saat ini masih berlangsung. Knowing Brother ini, dipandu oleh Kang Ho Dong, Seo Jang Hoon, Kim Young Chul, Lee Soo Geun, Kim Hee Chul, Min Kyung Hoon, Lee Sang Min, dan Lee Jin Ho.

Setiap episodenya, Knowing Brother akan mengundang artis yang tengah menjadi perbincangan hangat untuk melakukan berbagai permainan atau sekadar mengobrol santai. 

Konsep dari Knowing Brother ini juga terbilang unik, karena bertemakan sekolah. Hal ini mengharuskan para pemeran dan bintang tamu yang hadir, juga menggunakan seragam dan nantinya para bintang tamu yang hadir diperkenalkan sebagai murid pindahan.

Baca Juga: Segera Tayang, Ini Sinopsis Drama Korea Twenty Five Twenty One yang Dibintangi Nam Joo Hyuk

2 Days & 1 Night
Acara ini tayang pertama kali pada tahun 2007, hingga saat ini sudah memasuki musim keempat. 2 Days & 1 Night, telah mengalami beberapa pergantian anggota dan pada musim ini terdiri dari Yeon Jung Hoon, Moon Se Yoon, DinDin dan Ravi.

Acara ini akan membawa para pemainnya ke tempat paling indah di Korea, dengan panorama menakjubkan. Setelah itu, para anggota pemerannya akan melakukan misi pada waktu makan atau waktu tertentu untuk mendapatkan hadiah, dan untuk menghindari hukuman.

Itulah beberapa pilihan reality show Korea Selatan yang bisa menemani waktu senggang kamu saat bosan atau bersantai di rumah.***

Editor: Dedy Sudianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x