Bacaan Niat Puasa Rajab Lengkap Beserta Artinya

- 2 Februari 2022, 08:45 WIB
Ilustrasi Puasa Rajab Februari 2022
Ilustrasi Puasa Rajab Februari 2022 /Unsplash / Mostafa Meraji/

LENSA BANYUMAS - Bagi umat Islam, bulan Rajab merupakan bulan yang istimewa. Rasulullah Muhammad SAW juga sangat menghormati bulan Rajab ini.

Pada bulan Rajab, terdapat banyak peristiwa bersejarah bagi umat Islam, termasuk peristiwa penting Isra dan Mi'raj Nabi Muhammad SAW.

Ketika bulan Rajab datang, banyak sekali amalan-amalan yang dapat dilakukan salah satunya ialah dengan berpuasa.

Baca Juga: Bacaan Doa Ketika Bercermin

Puasa Rajab yang diamalkan di bulan ini hukumnya sunnah, tapi tidak ada ketentuan jumlah hari beserta waktunya. Sehingga puasa Rajab bisa dilaksanakan sebanyak-banyaknya.

Tahun ini umat Islam menyambut Bulan Rajab 1443 H pada, 2 Februari 2022. Nah, sebelum berpuasa diperlukan niat terlebih dahulu. Berikut ini merupakan doa niat puasa Rajab:

نَوَيْتُ صَوْمَ شَهْرِ رَجَبَ سُنَّةً لِلّٰهِ تَعَالَى
(Nawaitu shauma Rajaba sunnatan lillahi ta’ala)

Artinya: Aku berniat puasa Rajab, sunnah karena Allah ta’ala.

Baca Juga: Musim Penghujan, Ini Doa Agar Hujan Reda Saat Hajatan

Halaman:

Editor: Dedy Sudianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x