Argentina Umumkan Penundaan Pelaksanaan KTT Negara-Negara MERCOSUR Karena Pandemi Covid 19

- 14 Maret 2021, 20:48 WIB
KTT Mercosur 2021 Buenos Aires. / Twitter.com
KTT Mercosur 2021 Buenos Aires. / Twitter.com /

Lensa BanyumasPresiden Argentina, Alberto Fernández pada hari Sabtu waktu setempat mengumumkan penangguhan pertemuan tingkat tinggi  (KTT)  para Pemimpin Pasar Bersama Selatan (Mercosur)  pada 26 Maret mendatang.

Sebagai Ketua Mercosur, Presiden Argentina itu menangguhkan pertemuan tatap muka karena pandemi Covid-19. Dan agenda Pertemuan KTT tersebut akan diganti secara virtual.

Informasi penangguhan tersebut dikeluarkan melalui pernyataan Kementerian Luar Negeri Argentina, yang menyoroti pentingnya merawat masyarakat dan terus menjauhkan diri dari kasus-kasus baru covid 19 di kawasan Amerika Selatan.

Baca Juga: Sajad Ganjzadeh salah satu tokoh Karate internasional Iran yang paling mengesankan.

Dilansir Lensa Banyumas-Pikiran Rakyat.com dari kanal Televisi Telesur: telesurtv.net. Kementerian Luar Negeri Argentina menjelaskan bahwa Pemerintahnya telah mengeluarkan keputusan ini untuk melindungi kesehatan para peserta, agar pertemuan Presiden dan menteri luar negeri dapat berlangsung dalam kondisi yang benar.

Rencananya Presiden Argentina, Brazil, Paraguay dan Uruguay dijadwalkan bertemu di Buenos Aires pada peringatan 30 tahun penandatanganan Traktat Asunción yang melahirkan Mercosur pada tahun 1991.

Mercosur dibentuk untuk mengerjakan prakarsa-prakarsa fleksibilitas yang dipromosikan oleh Brazil, Paraguay dan Uruguay, yang mengizinkan mitra untuk merundingkan perjanjian perdagangan bilateral dengan negara atau kelompok negara tanpa persetujuan dari mitra lain sebagaimana ditetapkan oleh peraturan saat ini.

Adapun agenda para pemimpin Mercosur adalah membahas tentang status kesepakatan yang dicapai dengan Uni Eropa (EU), yang dihentikan karena masalah lingkungan yang terkait dengan deforestasi di Amazon.

Sebelumnya Pemerintah Argentina akan mencegah perjalanan ke Brasil dan negara lain di mana varian baru virus yang menyebabkan Covid-19 ditemukan dan akan mengawasi secara ketat bagi mereka yang datang dari tujuan tersebut.***

Halaman:

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: www.telesurtv.net/


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

x