Kenali Kepribadian Kamu Melalui Bentuk Hidung, Kamu Termasuk Yang Mana?

17 Februari 2022, 13:15 WIB
Kenali Kepribadian Kamu Melalui Bentuk Hidung, Kamu Termasuk Yang Mana?. / pexels / SHVETS production /

LENSA BANYUMAS - Hidung memiliki fungsi untuk bernafas, mencegah infeksi, menentukan indra penciuman, menentukan bau aroma dan lain-lain.

Namun, ada peneliti yang mampu menggambarkan kepribadian seseorang melalui bentuk hidung.

Apakah bisa? Tentu saja bisa, karena bentuk hidung memiliki banyak sekali jenis.

Nah, sebagaimana dibagikan dalam akun facebook kang beben, terdapat lima bentuk hidung dan kepribadiannya yang menyertainya:

Baca Juga: Kenali Jenis Sayuran Satu Ini Yang Memiliki Banyak Manfaat Bagi Kesehatan

1. Hidung besar

Orang yang memiliki hidung besar, biasanya memiliki jiwa kepemimpinan yang besar dan kepribadiannya kuat.

Mereka tidak akan mudah mengambil keputusan dan sangat berhati-hati dalam melakukan pekerjaan apapun.

Orang yang memiliki hidung besar sangat tidak menyukai sebuah perintah, sebaliknya mereka justru senang memerintah.

Mereka lebih suka menjadi atasan, setidaknya untuk dirinya sendiri.

 

2. Hidung panjang

Orang yang memiliki hidung panjang terlahir sebagai pemimpin. Mereka sangat pintar dalam berbisnis, punya ambisius yang besar, dan pintar memecahkan masalah.

Sayangnya masalah terbesar dari orang-orang yang memiliki hidung panjang justru berasal dari kekuatan besarnya sendiri.

 

3. Hidung pendek

Orang yang memiliki hidung pendek tekenal sebagai sosok yang setia dan peduli.

Mereka tidak memiliki stamina emotion dalam kondisi persaingan, sering waspada dan kewalahan jika berhadapan dengan orang-orang berego kuat.

Selain itu, mereka memiliki perasaan sensitif dan tidak mudah didekati.

Bila ingin mendekatinya, kamu harus sering-sering berkomunikasi dengannya.

 

4. Hidung mungil

Orang yang memiliki hidung mungil atau juga bisa dibilang hidung pesek, sangat baik dalam kegiatan kelompok. 

Yang mana mereka menggunakan imajinasi, kreativitas dan spontanitas.

Terkadang mereka tidak sabar dan mudah frustasi dan juga bisa menyebabkan ledakkan emosi tak terkontrol.

Akan tetapi, mereka cenderung memikirkan orang lain dan selalu bersedia membantu demi kebaikan yang lebih besar.

 

5. Hidung lurus

Orang yang memiliki hidung lurus dinilai sangat menarik. Mereka juga dikenal memiliki tingkat kepintaran diatas rata-rata dan suka menolong.

Mereka sangat disiplin dalam menjalani hidup. Semuanya teratur, namun terkadang cenderung fever atau demam.

Itulah 5 jenis hidung dan kepribadian yang menyertainya. Kamu termasuk yang mana ya?

Semoga bermanfaat.***

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: Facebook

Tags

Terkini

Terpopuler