Makin Banyak Anak Kecanduan Game, Ganjar Ingin Pengurus Esport Indonesia Edukasi Pentingnya Bersosialisasi

- 7 April 2021, 22:40 WIB
Ketua Harian ESI Jateng, Evandra Subagyo (kanan) saat audiensi di Pemprov Jateng
Ketua Harian ESI Jateng, Evandra Subagyo (kanan) saat audiensi di Pemprov Jateng /Dok Humas Pemprov Jawa Tengah/


LENSA BANYUMAS - Selain mendukung perkembangan Esport, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengaku cukup khawatir dengan semakin digemarinya game online.

Hal itu disampaikannya saat menerima kedatangan Ketua ESI Jawa Tengah, Evandra Subagyo, Rabu 7 April 2021.

Menurut Ganjar, anak muda zaman sekarang banyak yang menyukai Esport. Selain berharap ESI Jateng membuat banyak perlombaan untuk menampung atlet berbakat, Ganjar juga meminta ESI Jateng mengantisipasi dampak buruk dari kecanduan game.

Baca Juga: Diminta Jadi Pembina Esport Jawa Tengah, Ganjar: Kalau Hanya Titel Saja, Ndak Usah

Sebab sudah ada berita, ada salah seorang anak di Jawa Barat yang meninggal karena diduga kecanduan game.

Menurutnya, sosialisasi tentang keamanan bermain game perlu dilakukan. Dan yang tidak kalah penting juga, bagaimana mengajarkan pada anak-anak tentang sosialisasi dengan sesama dan tidak boleh asyik dengan game kemudian lupa bergaul dengan teman-temannya.

Ketua Harian ESI Jateng, Evandra Subagyo, cukup terkejut dengan saran dan masukan Ganjar. Ternyata, Ganjar sangat memahami Esport sampai hal-hal yang teknis.

"Kami kira akan ada banyak pertanyaan tentang Esport, ternyata malah memberikan masukan, ide dan contoh-contoh kongkret yang terjadi," katanya.

Kedatangan ESI Jateng menemui orang nomor satu di Jawa Tengah itu, untuk meminta kesedian Ganjar jadi dewan pembina.

"Pak Ganjar bukan hanya sekedar memiliki titel pembina saja, atau bukan hanya mendapat penghormatan saja, tapi benar-benar membina kami," katanya.***

Editor: Dedy Sudianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x