Bagi Yang Hidup Dirantau, Ini 4 Tips Hemat Untuk Makan Dan Kantong Tetap Aman

- 18 Februari 2022, 14:37 WIB
Bagi Yang Hidup Dirantau, Ini 4 Tips Hemat Untuk Makan Dan Kantong Tetap Aman./ pixabay / stevepb
Bagi Yang Hidup Dirantau, Ini 4 Tips Hemat Untuk Makan Dan Kantong Tetap Aman./ pixabay / stevepb /

2. Buat rencana makan

Salah satu siasat untuk mengurangi pengeluaran yang tidak perlu adalah dengan membuat rencana makan selama rentang waktu tertentu.

Dengan cara ini akan membantu kamu dalam menentukan bahan makanan yang dibutuhkan sesuai dengan takarannya.

Selain itu, dengan menyusun rencana makan yang sesuai dengan kebutuhan, kamu bisa menghindari pembelian bahan-bahan dapur yang berlebihan.


3. Cari diskon

Mencari diskon di berbagai platform e-commerce atau carilah pojok tertentu di supermarket yang khusus menjual produk-produk dengan harga yang sudah dipangkas.

Dengan memanfaatkan promosi, Kamu tetap bisa mendapatkan produk berkualitas dengan harga bersahabat.



4. Beli bahan masakan patungan dengan teman

Terkadang, membeli kebutuhan pokok atau bahan masakan dalam jumlah banyak akan jauh lebih murah dibandingkan dengan harga satuan.

Ajaklah teman, sahabat, atau bahkan tetangga kost untuk berbelanja bahan masakan bersama.

Selain lebih murah, Kamu juga bisa manfaatkan kesempatan ini untuk menjalin silaturahmi lebih dalam lagi melalui kegiatan memasak bersama sebagai ajang quality time.

Itulah 4 cara agar kita bisa hemat, kantong aman dan perut kenyang.***

Halaman:

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x