Pantai Purwahamba Indah Surganya Pantai Kota Tegal, Ini Dia Fasilitas Yang Tersedia

- 25 Januari 2022, 07:00 WIB
Pantai Purwahamba Indah dijuluki surganya pantai Kota Tegal. / Tangkapan Layar Youtube Eva Julie
Pantai Purwahamba Indah dijuluki surganya pantai Kota Tegal. / Tangkapan Layar Youtube Eva Julie /

LENSA BANYUMAS - Di musim pandemi seperti sekarang ini, memang mengharuskan setiap orang untuk tidak banyak keluar rumah, terlebih untuk hal-hal yang tidak begitu penting.

Namun dengan berdiam dirumah saja, tanpa melakukan apapun juga pastinya membuat anda menjadi jenuh.

Sehingga banyak orang yang memutuskan untuk keluar rumah walaupun hanya sekedar menyegarkan pikiran.

Sebagaimana dikatakan Eva Julie dalam akun Youtubenya yang dilansir Lensa Banyumas.Pikiran-Rakyat.com, ia mengajak ke suatu tempat yang bisa dikunjungi terutama di Kota Tegal yaitu pantai Purwahamba Indah.

Baca Juga: Pura Hindu Tersembunyi Di Atas Bukit Wonogiri, Jadi Alternatif Tujuan Wisata

Pantai satu ini, kata Eva Julie, juga kerap dijuluki sebagai surganya Kota Tegal.

Anda tidak akan sah pergi ke Tegal apabila belum mengunjungi tempat itu.

"Karena banyak wisatawan yang mengaku ketagihan datang ke pantai ini," kata Evi Julie.

Untuk harga tiket masuknya relatif murah hanya dengan Rp 5000, anda sudah bisa menuju pantai alam indah.

Selain tiket masuk, masih ada biaya seperti ongkos parkir yaitu kendaraan roda empat sebesar Rp 5000, dan roda dua untuk kendaraan roda dua.

Dengan harga Rp 10000, anda bisa menikmati keindahan dan menyegarkan pikiran anda.

Sedangkan alamat pantai Purwahamba Indah yaitu di jalan Pemuda nomor 40, Desa Purwahamba, Kecamatan Suradadi, Tegal, Jawa Tengah.

Untuk mengunjungi tempat itu, disarankan menggunakan kendaraan pribadi, pasalnya tidak ada angkutan umum yang dapat mengantarkan ke kawasan pantai tersebut.

Kemudian di pantai Purwahamba Indah itu, anda bisa menikmati spot foto, melihat keindahan pantai yang luas, dan bisa juga melihat sunset, tersedia juga fasilitas seperti waterboom, museum bahari, hutan mangrove, keliling naik perahu, sajian kuliner lezat, anjungan pantai, dan fasilitas lainnya seperti parkir, toilet serta mushola.***

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x