Berapa Kalori Beras Basmati? Ini Penjelasan Tentang Kandungannya

4 Juni 2024, 18:12 WIB
Berapa Kalori Beras Basmati? /The Manoment Current

LENSA BANYUMAS- Kebanyakan dari Anda mungkin sudah tidak asing dengan nasi kebuli, yang bahan pembuatannya berasal dari beras basmati. Beras basmati ini dikenal memiliki rasa dan aroma yang khas dan sedap dinikmati. Namun, berapa kalori beras basmati seringkali dipertanyakan.

Beras basmati sendiri sudah dibudidayakan di Pakistan dan India sejak ribuan tahun yang lalu, namun saat ini sudah dapat dinikmati oleh berbagai kalangan masyarakat seluruh dunia. Tidak ketinggalan di Indonesia, dimana ukuran berasnya terbilang lebih ramping dan panjang daripada beras biasa.

Baca Juga: Manfaat Beras Basmati Coklat untuk Kesehatan, Bantu Kontrol Gula Darah

Berapa Kalori Beras Basmati? Ini Kandungannya

Basmati pun terdiri dari dua jenis yaitu yang berwarna putih dan coklat dimana keduanya sama-sama memiliki aroma dan cita rasa khas. Gizi yang dikandungnya pun terbilang tinggi sehingga sangat cocok digunakan sebagai bahan pokok untuk pola makan yang sehat bagi Anda.

Kandungan yang ada dalam beras basmati sendiri terdiri dari:

210 kalori yang ada dalam beras basmati putih matang dengan berat 160 gram

4,5 gr protein

0,5 gr lemak

0,7 gr serat

400 mg natrium

Untuk kebutuhan harianya tercukupi sebanyak 24 % folat; 22 % selenium; 15 % niacin; 12 % tembaga; 11 % zat besi; dan 9 % vitamin B6.

Baca Juga: Resep Nasi Kebuli Sederhana, Mudah dan Tidak Ribet!

Nutrisi lain yang terkandung dalam beras basmati diantaranya fosfor, magnesium, dan zinc. Jika dibandingkan dengan berbagai jenis beras lainnya maka beras basmati putih mempunyai kadar arsenic paling rendah. Hal tersebut berarti basmati dapat melindungi tubuh dari berbagai resiko penyakit, seperti jantung, diabetes, dan kanker tertentu.

Sedangkan untuk beras basmati yang berwarna cokelat secara umum mengandung serat, karbohidrat, vitamin E, magnesium, zinc, fosfor, dan kalium yang lebih banyak.

Itulah penjelasan tentang berapa kalori beras basmati, untuk kandungannya sendiri 210 kalori. Semoga bermanfaat!***

 

Editor: Cahyaningtias Purwa Andari

Sumber: Dari Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler