Terungkap, Ternyata Warna Baju Sangat Mempengaruhi Mood Seseorang

- 19 April 2021, 22:08 WIB
Aneka warna
Aneka warna /Anna Shvets/Pexels/Lensa Banyumas

LENSA BANYUMAS - Persepsi kita terhadap suatu warna, dapat dipengaruhi oleh budaya, adat istiadat, lingkungan dan berbagai jalan secara alamiah kepada tiap orang.

Contohnya, warna merah lebih dikenal dapat meningkatkan nadi kita. Sehingga jika saat kamu memilih pakaian dengan warna yang Disukai, otomatis mood akan jadi senang dan menarik perhatian di sekelilingmu.

Berikut ini beberapa penjelasan dan informasi terkait warna yang berbeda, dapat berpengaruh terhadap mood kamu.

Baca Juga: 22 Peribahasa Arab Ini, Membuat Pikiran Lebih Jernih

Merah
Warna ini tidak sesederhana kelihatannya. Menggunakan warna merah, memerlukan keberanian dan penilaian mendalam.

Kamu harus bisa memilih corak yang cocok untuk kulitmu. Pakaian yang berwarna merah, dapat meningkatkan kepercayaan dirimu dan menjadi pusat perhatian di tengah kerumunan.

Di belahan dunia lain, warna merah memiliki aura gairah dan sensualitas yang berbahaya. Lain cerita jika kamu di India, warna merah adalah warna tradisional untuk mempelai wanita.

Kombinasi antara merah dan hitam, menjadi sebuah model yang klasik. Kamu dapat memakai warna merah dengan putih, atau warna krem agar lebih seimbang dan memberikan kesan lembut.

Baca Juga: Jangan Dibuang, Sayuran Sisa Dapur Ini Bisa Ditanam Ulang di Pekarangan

Halaman:

Editor: Dedy Sudianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x