Air Liur Manusia Ternyata Bermanfaat Untuk Penyembuhan Luka, Ini Hasil Penelitiannya

- 6 Oktober 2021, 19:37 WIB
Menurut penelitian menyebutkan air liur manusia ternyata bisa untuk penyembuhan luka. / freepik.com
Menurut penelitian menyebutkan air liur manusia ternyata bisa untuk penyembuhan luka. / freepik.com /

LENSA BANYUMAS - Air liur manusia ternyata bermanfaat untuk penyembuhan  luka. 

Menurut sebuah penelitian, para peneliti sempat mengidentifikasi suatu zat dalam air ludah manusia yang ternyata bisa mempercepat penyembuhan luka.

Bahkan penelitian tersebut sempat dipublikasikan dalam The Journal of Federation of American Societies for Experimental Biology (FASEB).

Baca Juga: Kenali Perbedaan Es Batu Mentah dan Matang, Hati-Hati Jangan Salah Konsumsi, Bahaya!!

Dari hasil penelitian ditemukan protein kecil bernama histatin di dalam air liur yang dipercaya membunuh bakteri dan juga bertanggung jawab atas penyembuhan luka.

Penelitian ini juga sempat disebut sebagai kabar baik bagi dunia medis.

Karena protein histatin itu memiliki potensi kemungkinan untuk diproduksi secara massal sebagai krim antibiotik dan alkohol gosok.

Menno Oudhoff, penulis pertama laporan tersebut menyebutkan temuan ini menjanjikan harapan kepada orang yang menderita luka kronis yang berhubungan dengan diabetes dan gangguan lain, serta luka traumatis dan luka bakar.

"Kami berharap temuan kami pada akhirnya bermanfaat buat orang yang menderita luka yang tak kunjung sembuh, seperti borok di kaki dan luka akibat diabetes, serta bagi perawatan luka mengakibatkan trauma seperti luka bakar," ungkap Menno yang diunggah dalam akun Instagram @updatesehat.id, hari Rabu 6 Oktober 2021.

Halaman:

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: Instagram @updatesehat.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

x