Dagangan Mau Laris Manis Dan Berkah, Ini 7 Doa Yang Dianjurkan

- 3 Februari 2022, 13:00 WIB
7 Doa Yang Dianjurkan agar dagangan bisa laris terjual manis dan berkah. / pexels / Thirdman
7 Doa Yang Dianjurkan agar dagangan bisa laris terjual manis dan berkah. / pexels / Thirdman /

LENSA BANYUMAS - Bagi para pedagang, sebelum menggelar dagangannya, pasti berharap dan mempunyai keinginan agar semua dagangan-nya laris terjual.

Harapan ini tentunya tidak terlepas soal rejeki yang sudah di atur Allah SWT.

Namun sebelum memulai berdagang sangat dianjurkan oleh para ulama untuk berdoa sebelum memulai aktifitas berdagang.

Dihimpun Lensa Banyumas.Pikiran-Rakyat.com dari berbagai sumber, berikut 7 doa yang dianjurkan agar dagangan laris manis terjual dan mendapatkan berkah dari dagangan :

 Baca Juga: Bulan Februari Memasuki Bulan Rajab, Ini Amalan Yang Dianjurkan

1. “ Allahuma inni as aluka an tarzuqanii rizqan halaalan waasi’an thayyiban min ghairi ta’bin wa laa masyaqqatin wa laa dhairin wa laa nashabin innaka ‘alaa kulii syaiin qadir”

Artinya :

“ Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-MU agar melimpahkan rezeki kepadaku berupa rezeki yang halal, luas, dan tanpa susah payah, tanpa memberatkan, dan tanpa membahayakan “

 

2. “ Allahuma innii as aluka ilma naafian wa rizgan thayyiban wa amalan mutaqobbalan “

Artinya :

“ Ya allah aku memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat, baik , dan amalan yang diterima”

 

3. “ Al hamdu lillahiladzi rozagonii haadza min khoiri khaulin minnii wa laa quwwatin, alloohumma baarik fihi “.

Artinya :

“ Segala Puji bagi Allah yang telah memberi rezeki kepadaku dengan tidak ada daya dan kekuatan bagiku, Ya Allah, semoga Engkau senantiasa memberi berkah pada rezekiku “.

 

4. “ Ya hayyu ya qoyyum bi rahmatika astaghiits, wa ash-lihlii sya’nii kullahu wa laa takilnii ila nafsii thorfata ‘ainin Abadan “.

Artinya :

“ Waai Rabb yang maha Hidup, wahai Rabb yang berdiri sendiri tidak butuh segala sesuatu, dengan rahmat-Mu aku minta pertolongan, perbaikilah segala urusanku dan jangan diserahkan kepadaku sekalipun sekejap mata tanpa mendapat pertolongan dari-Mu selamanya”.

 

5. “ Asa rabbuna ayyubdilana khoiram minha inna ila rabbina raghibun “

Artinya :

“ Mudah –mudahan Tuhan kami memberikan ganti kepada kami dengan yang lebih baik daripada itu, sesungguhnya kami mengharapkan ampuan dari tuhan kami “

 

6. “ Allahuma faarijal hami wa kaasyifal ghammi mujiba d’tawal mudhtariina rahmaanad dun-yaa wal aakhirati wa rahimahumma irhamnii rahmatan tughninii bihaa ‘an rahmati man siwaak”

Artinya :

“ Ya Allah, Zat yang menghilangkan segala kesedihan, yang menggembirakan segala duka cita dan yang mengabulkan semua permohonan, Yang maha pengasih lagi maha penyayang baik di dunia maupun di akhirat. Curahkanlah rahmat-Mu kepada kami, yaitu rahmat yang menjadikan kmai tidak membutuhkan pertolongan selain kepada-Mu.

 

7. “ Yaa Hayyu Yaa Qayyum, bi rahmatika as-taghiits “

Artinya :

“ Wahai rabb yang maha hidup, wahai rabb yang berdiri sendiri tidak butuh segala sesuatu, dengan rahmat-Mu aku minta pertolongan “

Itulah beberapa doa yang dianjurkan untuk dibaca sebelum memulai berdagang.

Semoga bisa diamalkan dan menjadi wasilah dalam berusaha.***

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x