Insiden di Utara Kota Santander, Kolombia Menyebabkan Sedikitnya 5 Orang Tewas

- 7 Maret 2021, 19:36 WIB
Insiden itu terjadi di klub malam di Kolombia./ Foto: www.pulzo.com
Insiden itu terjadi di klub malam di Kolombia./ Foto: www.pulzo.com /

Lensa BanyumasSebuah insiden pembantaian baru terjadi di Kolombia tepatnya di sebelah utara kota Santander pada Sabtu malam, menyebabkan sedikitanya lima orang tewas dan enam lainnya luka-luka.

Ke-empat korban tewas diidentifikasi sebagai Wiston Prada Puentes, Heimer Ortiz Ballesteros, Jose Luis Vega Plata, Jesus Alberto Vega dan Robinson Garay Barbosa.

Sedangkan korban luka yang dilarikan ke rumah sakit Emiro Quintero di kotamadya Ocaña diidentifikasi sebagai Deiby Sarabia Guevara, Diego Andrés Ortiz Guerrero, Cristian Camilo Torrado Prada, dan José Julián Jiménez Coronel.

Baca Juga: Ledakan Di Ibukota Somalia Tewaskan Sedikitnya 20 Orang

Dilansir Lensa Banyumas-Pikiran Rakyat.com dari kanal TV: telesurtv.net, menyebutkan insiden itu terjadi di dalam klub malam di sebuah desa Oropoma antara kota Ábrego dan Ocaña.

Tindak kekerasan itu dilakukan oleh orang-orang bersenjata yang datang ke pool hall di daerah tersebut dan menyerang orang-orang yang berada di dalam tempat tersebut.

Pihak berwenang tidak mengetahui pelaku insiden tersebut, namun mereka mempertimbangkan hipotesis bahwa penyerangan tersebut dilakukan oleh salah satu kelompok bersenjata yang beroperasi di wilayah itu.

Komisi yudisial segera dikirim ke daerah itu untuk mencoba mencari motif pembantaian baru tersebut.

Berdasarkan catatan organisasi Hak Asasi Manusia, setidaknya 16 pembantaian telah terjadi pada tahun ini.***

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: www.telesurtv.net/


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x