IPC Keluarkan Larangan Bagi Atlet Rusia dan Belarus Berpartisipasi Dalam Paralimpik Musim Dingin Beijing 2022

- 3 Maret 2022, 16:03 WIB
IPC Keluarkan Larangan Bagi Atlet Rusia dan Belarus Berpartisipasi Dalam Paralimpik Musim Dingin Beijing 2022. / freepik / gerain081
IPC Keluarkan Larangan Bagi Atlet Rusia dan Belarus Berpartisipasi Dalam Paralimpik Musim Dingin Beijing 2022. / freepik / gerain081 /

LENSA BANYUMAS - Komite Paralimpik Internasional (IPC) telah mengeluarkan larangan bagi atlet dari Rusia dan Belarus berpartisipasi dalam Paralimpik musim dingin mendatang. 

Pernyataan larangan itu keluar tak terduga pada kurun waktu 24 jam setelah sebelumnya IPC pada hari Rabu mengizinkan atlet kedua negara yang berperan dalam perang di Ukraina itu bisa mengikuti pembukaan pertandingan dengan menanggalkan warna, bendera dan simbol nasional mereka. 

Karena langkah IPC direspon kritikan dari banyak negara. 

Baca Juga: Lanjutkan Proses Negosiasi Damai, Rusia-Ukraina Akan Kembali Berunding Di Perbatasan Polandia-Belarus

IPC dianggap berkhianat dan mengirim pesan yang salah kepada pemimpin Rusia. 

Dilansir dari Euronews, Kamis 3 Maret 2022, IPC juga menyebutkan banyak atlet akan menolak untuk bertanding melawan Rusia dan Belarus, karena bisa membuat kekacauan dan reputasi Paralimpik itu sendiri.***

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: EuroNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x