Ahok Beri Sinyal ke Gibran, Pertamina Hijau Bakal Meluncur ke Solo

- 7 April 2021, 22:58 WIB
Ahok kunjungi Gibran.
Ahok kunjungi Gibran. /Instagram@btp_ahok_

LENSA BANYUMAS - Komisaris Utama PT Pertamina Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok tampaknya bakal segera menghijaukan Kota Solo.

Sinyalemen ini ditunjukan saat Ahok berkunjung ke Solo dan menemui Gibran Rakabuming Raka yang kini menjadi orang nomor satu di kota kelahiran Jokowi tersebut.

"Saya kira Pak Wali sudah sangat baik, saya lihat sudah 'ngurusin' pendidikan, kesehatan, rumah sakit. Tinggal taman mestinya lebih hijau, kita lihatlah Pertamina juga mendukung masalah penghijauan," katanya.

Baca Juga: Pangeran Abu Dhabi Beri Hadiah Masjid di Solo, Diperkirakan Termegah di Indonesia

Sinyalemen ini dipertegas dengan Ahok yang menyebut adanya program Pertamina Hijau dalam salah satu program CSR (Corporate Social Responsibility).

Kata Ahok, selain Pertamina Hijau, ada lagi program Pertamina Sehat, dan Pertamina Berdikari itu untuk UMKM.

"Namun, untuk Pertamina Hijau, Mas Gibran bisa sesuai program itu," tururnya dikutip dari Antara Rabu, 7 April 2021.

Mantan Gubernur DKI ini menegaskan tidak ada agenda khusus untuk menemui Walikota Solo.

Katanya hanya mampir karena hendak kunjungan ke Cepu.

Halaman:

Editor: Ady Purwadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x