Viral, Bantu KKB Papua, Kelompok Bersenjata Papua Nugini Nyatakan Perang Lawan Indonesia

- 14 Mei 2021, 08:18 WIB
Batalion sepik yang terdiri dari relawan asal Provinsi Sepik, Papua Nugini (PNG), telah mengumumkan akan bergabung dengan separatis Papua Barat . / @koran.militer
Batalion sepik yang terdiri dari relawan asal Provinsi Sepik, Papua Nugini (PNG), telah mengumumkan akan bergabung dengan separatis Papua Barat . / @koran.militer /

LENSA BANYUMAS - Sebuah kelompok bersenjata yang mengatasnamakan diri sebagai batalion sepik yang terdiri dari relawan asal Provinsi Sepik, Papua Nugini (PNG), telah mengumumkan akan bergabung dengan separatis Papua Barat .

Dikutip dari akun [email protected] menyebutkan mereka menyatakan siap berperang melawan tentara Indonesia untuk memerdekakan wilayah tersebut.

Ini adalah pertama kalinya orang-orang dari PNG ikut campur urusan dalam negeri Indonesia di Papua Barat.

Baca Juga: Idul Fitri 2021 di China, Masjid Membludag, Perayaan Diikuti 20 Juta Umat Islam di China

Informasi ini disampaikan langsung oleh juru bicara battalion Sepik dalam sebuah rekaman video yang mereka publikasikan.

“Atas nama warga Papua Nugini, kami sekarang berdiri di sini untuk menyatakan diri bahwa kami (Battalion Sepik) telah siap untuk pergi dan berperang melawan tentara Indonesia untuk membantu rakyat kami di Papua Barat,” katanya dalam rekaman tersebut.

Pengumuman itu telah dipublikasikan oleh sebuah media yang berbasis di Swedia bernama Tidningen Global, pada 6 Mei 2021.***

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: Instagram@@koran.militer


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x