Sukseskan Program 'Zero Complain', FKIP UMP Gelar 'Ngopi Santai Mas Dekan'

- 22 Januari 2024, 18:25 WIB
FKIP UMP saat menggelar "Ngopi Santai bareng Mas Dekan" yang membahas persoalan mahasiswa dengan konsep acara non formal.
FKIP UMP saat menggelar "Ngopi Santai bareng Mas Dekan" yang membahas persoalan mahasiswa dengan konsep acara non formal. /HUMAS UMP

LENSA BANYUMAS - Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) menggelar kegiatan dengan tema "Ngopi Santai bareng Mas Dekan" yang membahas persoalan mahasiswa dengan konsep acara non formal.

Dalam suasana yang santai, Dekan FKIP Dr Elly Hasan Sadeli MPd, didampingi Wakil Dekan I Feisal Aziez PhD, Wakil Dekan II Dr Desti Pujiati MPd, dan Wakil Dekan III Dedy Irawan MPd, turut serta dalam kegiatan ngopi santai. Acara ini juga dihadiri oleh seluruh Ketua Program Studi di lingkungan FKIP.

Ngopi santai menjadi momentum untuk mengadakan diskusi bersama mahasiswa, di mana para pimpinan FKIP membahas aspirasi mahasiswa sejalan dengan program "zero complain" demi kemajuan FKIP dan UMP.

Pada acara tersebut, dekan FKIP juga melaunching nomor aduan yang dinamakan kontak aspirasi sebagai media untuk menampung seluruh masukan baik dari mahasiswa maupun dosen.

Baca Juga: Rektor UMP Serukan Anak Muda Jangan Golput

"Tujuan dari kontak aspirasi adalah upaya untuk menyukseskan program zero complain dari universitas, yang berarti kita menerima segala masukan dan saran untuk kemudian diselesaikan. Mahasiswa sering mengalami kendala dalam berkomunikasi, dan acara ngopi bareng ini menjadi wadah untuk mereka mengungkapkan aspirasi," ungkap Dr Elly Hasan Sadeli MPd, Dekan FKIP saat dikonfirmasi di Purwokerto, Senin (22/01/2024).

Diskusi tidak hanya berkisar pada aspek akademik, sarana prasarana, dan lingkungan sosial yang kurang mendukung, tetapi juga melibatkan pembahasan tentang pengembangan minat dan bakat mahasiswa FKIP.

"Kami mengundang seluruh mahasiswa untuk acara ini dengan konsep diskusi santai, dengan harapan agar terjalin kedekatan antara fakultas dan mahasiswa. Kami ingin menjaring aspirasi mahasiswa FKIP, terutama yang berkaitan dengan pengembangan minat dan bakat mereka," tambah Wakil Dekan III, Dedy Irawan, M.Pd. ***

Editor: A Wahyudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

x