SNMPTN 2022 Dimulai, Unsoed Lakukan Sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru Melalui Podcast

- 18 Februari 2022, 19:39 WIB
SNMPTN 2022 Dimulai, Unsoed Lakukan Sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru Melalui Podcast. / Humas Unsoed / Daus
SNMPTN 2022 Dimulai, Unsoed Lakukan Sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru Melalui Podcast. / Humas Unsoed / Daus /

Sedangkan Wakil Rektor Bidang Akademik Prof Achmad Sodiq menjelaskan Unsoed memiliki 81 program studi mulai program DIII, S1, Magister, Doktor, Profesi, dan Program Spesialis.

“Untuk SNMPTN dibuka 39 Program Studi S1," terang dia.

Menurutnya, dalam SNMPTN ini, peserta seleksi dapat memilih maksimal dua program studi.

“Jika memilih dua program studi, satu program studi harus berada di PTN yang sama dengan Provinsi SMA/SMK/MA asal.  Ada pun bila pilihannya satu, maka bisa di PTN mana pun di Indonesia,” ucap Prof Sodiq.

Dia juga menguraikan, untuk SNMPTN harus linier, sedangkan untuk SBMPTN boleh lintas program studi.

Prof Sodiq menambahkan terkait keketatan pada tahun 2021 diantaranya untuk Saintek yaitu Pendidikan Dokter, Dokter Gigi, Farmasi, Kesehatan Masyarakat, Teknik Informatika.

"Sedangkan di kelompok Soshum diantaranya Ilmu Komunikasi, Administrasi Publik, Manajemen, Hubungan Internasional, Akuntasi, dan Ekonomi Pembangunan juga termasuk dalam ketetatan," imbuhnya.***

Halaman:

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: Humas Unsoed


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x