Korem 071/Wijayakusuma Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 H

- 3 November 2020, 05:25 WIB
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 H di Masjid Wijayakusuma Makorem 071/Wijayakusuma Sokaraja, Banyumas, Senin, 2 November 2020.
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 H di Masjid Wijayakusuma Makorem 071/Wijayakusuma Sokaraja, Banyumas, Senin, 2 November 2020. /Humas Korem 071 Wijayakusuma

Baca Juga: Banyak Masyarakat Tidak Hafal Pancasila, Kepala Bakesbangpol Banyumas: Ini Menjadi Keprihatinan!

Menurutnya, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun ini, dilaksanakan di tengah pandemi yang melanda seluruh dunia yang berdampak pada seluruh dimensi kehidupan, sekaligus menguji kesabaran kita sebagai insan beriman.

"Allah SWT mengutus Nabi Muhammad SAW sebagai rahmatan lil'alamin dan uswatun khasanah atau suri teladan dengan akhlakul karimah, berakhlak mulia, yang wajib kita ikuti," katanya.

"Salah satu akhlak terbaik Rasulullah yang patut diteladani dan sangat relevan dalam situasi saat ini adalah kepedulian kita terhadap lingkungan sekitar," tambahnya.

Baca Juga: Kisruh! Perbedaan Persepsi Bikin BPUM Menuai Protes di Kebumen

Danrem menghimbau, agar semangat kepedulian terhadap sesama manusia yang dicontohkan dan diperintahkan Nabi Muhammad SAW harus dapat menjadi penyemangat kita sebagai bangsa di masa pandemi seperti sekarang ini.

"Sebab hanya dengan berbuat kebaikan dan meninggalkan segala perbuatan buruk itulah esensi kita sebagai prajurit dan PNS akan dihargai," ujarnya.

Baca Juga: Kecelakaan Laut di Perairan Donggala: Perahu Katingting dengan 5 Penumpang Terbalik DIhantam Ombak

Danrem juga mengajak segenap prajurit, untuk dapat mengambil hikmah dan mencontoh ajaran Nabi Muhammad SAW dalam prinsip hidup saling membantu, saling menghargai dan menjauhi segala perbuatan yang dilarang agama.

Sementara itu, Ustadz Gus Irham dalam tauziah Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 H/2020 M merupakan peringatan hari lahirnya Nabi Muhammad SAW, yang keteladannya patut kita contoh selaku umat muslim, khususnya bagi Prajurit dan PNS Korem 071/Wijayakusuma.

Halaman:

Editor: Henoh Prastowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini