Mencengangkan! Ratusan Narapidana di Nusakambangan Positif Covid 19, Lapas Kembang Kuning Terbanyak 197 Kasus

- 22 Maret 2021, 17:59 WIB
Salah seorang sipir di Lapas Kembang Kuning Nusakambangan menjalani swab pada 12 Maret 2021.
Salah seorang sipir di Lapas Kembang Kuning Nusakambangan menjalani swab pada 12 Maret 2021. /Instagram: @kemuning_nusakambangan

LENSA BANYUMAS – Kabar mencengangkan disampaikan Dinas Kesehatan Kabupaten Cilacap yang melansir adanya ratusan narapidana penghuni sejumlah Lapas di Pulau Nusakambangan yang positif Covid 19.

Dari hasil pemeriksaan swab antigen yang dilakukan petugas Dinas Kesehatan Cilacap, jumlah narapidana yang paling banyak terpapar covid berada di Lapas Kembang Kuning, Lainnya tersebar disejumlah Lapas Nusakambangan.

Swab antigen yang dilakukan Tim Labkesda (Laboratorium Kesehatan Daerah) Dinas Kesehatan Kabupaten Cilacap di Lapas Kembang Kuning pada Senin, 22 Maret 2021 siang menyatakan ada 197 narapidana yang positif Covid 19.

Baca Juga: Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi Resmikan Polsek Pulau Nusakambangan, Dukung Pengamanan 2.500 Napi

Jumlah yang positif ini berasal dari tes yang dilakukan terhadap 398 narapidana di Lapas Kembang Kuning. Artinya yang dinyatakan negative antigen sebanyak 201 orang narapidana.

Tak hanya narapidana, namun pemeriksaan yang melibatkan tim dari Puskesmas juga mendapati sipir alias petugas Lapas di Nusakambangan yang ikut terpapar.

Pemeriksaan hasil akumulasi tracking yang dilakukan sejak tanggal 5 Maret lalu, setidaknya ada sekitar 14 sipir yang terpapar.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Cilacap, dr.Pramesti Griana Dewi dalam rilisnya menyampaikan, setelah hasil tersebut, pihaknya langsung melakukan tindakan penanganannya.

“Untuk narapidana yang dinyatakan positif Covid -19 langsung di karantina dengan pemantauan kesehatan oleh petugas nakes Lapas serta pemberian vitamin,” tandas Pramesti.

Halaman:

Editor: Ady Purwadi

Sumber: Dinkes Kab Cilacap


Tags

Artikel Pilihan

Terkini