Mulai Pukul 00.00 Malam Ini, Jasa Marga Akan Menutup Jalan Layang MBZ

- 5 Mei 2021, 22:26 WIB
Informasi Penutupan  Sementara Jalan Layang MBZ. / Instagram@oficial.jasamarga
Informasi Penutupan Sementara Jalan Layang MBZ. / [email protected] /

LENSA BANYUMAS - Untuk mendukung pengendalian transportasi dalam rangka meminimalisir penyebaran covid 19, PT. Jasa Marga (Persero) mulai Pukul 00.00 WIB nanti malam (tanggal 6 Mei 2021) hingga 18 Mei 2021 Pukul 23.59 WIB akan menutup sementara Jalan Layang Sheikh Mohamed Bin Zayed (MBZ).

PT. Jasa Marga (Persero)  menyebutkan Jalan layang tersebut akan kembali beroperasi normal pada 19 Mei 2021 pukul 00.00 WIB.

"Penutupan Jalan Layang MBZ ini dilakukan untuk mendukung pengendalian transportasi yang bertujuan membatasi pergerakan arus lalu lintas keluar dan masuk JabotabekMul dalam rangka meminimalisir penyebaran COVID-19," sebut Jasa Marga seperti dilansir Lensa Banyumas-PIKIRAN RAKYAT.com dari akun instagramnya, hari Rabu 5 Mei 2021.

Baca Juga: Polresta Bandung: Hingga Petang Tadi, Arus Lalu Lintas Di Cileunyi Masih Normal

Untuk itu, seluruh akses masuk dan keluar, baik untuk yang ke arah Cikampek maupun ke arah Jakarta ditutup.

Informasi Penutupan Jalan Layang MBZ. / Instagram@info.jasamarga
Informasi Penutupan Jalan Layang MBZ. / [email protected]

Jasa Marga juga menambahkan yang termasuk dalam Pelaku Perjalanan Dalam Negeri (PPDN) kategori dikecualikan dalam masa periode peniadaan mudik ini  diimbau untuk dapat menggunakan Jalan Tol Jakarta-Cikampek bawah.***

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: Jasa Marga


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

x