Cueki Ulah Dosen UNJ, Gibran: Fokus Nyambut Gawe Wae

- 14 Januari 2022, 14:03 WIB
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming pilih cuek dengan laporan Ubedilah ke KPK.
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming pilih cuek dengan laporan Ubedilah ke KPK. /Instagram/@gibran_rakabuming/

LENSA BANYUMAS - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengambil sikap cuek (tak peduli) dengan ulah dosen UNJ (Universitas Negeri Jakarta) Ubedilah Badrun yang telah melaporkannya ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Putra sulung Presiden Jokowi ini mengaku memilih untuk tetap fokus bekerja ketimbang merespon soal ulah dosen tersebut.

Disamping katanya, Gibran juga merasa namanya tidak tercemar karena telah dilaporkan ke KPK.

Baca Juga: Mau Jadi Bintang Film, Gibran kabarkan Open Casting di Solo, Film Komedi Romantis

Sehingga ia tidak mengubrisnya bahkan enggan untuk melaporkan balik Ubedilah Badrun.

Disamping katanya saat ini, pemberitaan terkait laporan ke KPK itu sudah mereda.

"Rasah, tekke wae lak bosen (tidak usah, didiamkan saja nanti kan bosan)," katanya di Solo, Jumat, 14 Januari 2022 seperti dikutip dari ANTARA.

Dalam penegasannya, ia harus tetap fokus dengan kesibukannya bekerja, karena itu tugas utamanya sebagai orang nomor satu di Solo.

Disamping Gibran juga mengaku tidak pernah mencuri sehingga tak mau meladeni laporan dosen tersebut.

Halaman:

Editor: Ady Purwadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x