Tidur Mendengkur? Setelah Tahu Penyebabnya, Jangan Anggap Remeh

- 19 November 2021, 20:12 WIB
Jangan remehkan mendengkur saat tidur, karena ada dampak negatifnya.
Jangan remehkan mendengkur saat tidur, karena ada dampak negatifnya. /Pixabay/Claudio_Scott

LENSA BANYUMAS - Ada dua hal yang menjadi faktor penyebab mengapa orang tidurnya mengeluarkan suara alias mendengkur.

Pertama karena adanya kelainan di otak dan kedua akibat adanya gangguan pada saluran pernafasan atas alias ada penyempitan hidung-tenggorokan.

"Gangguan saluran nafas dapat terjadi akibat adanya perubahan struktur (cuping hidung jatuh, tenggorok makin panjang), serta adanya perubahan fungsi otot tenggorokan yang melemah," demikian kata dokter spesialis akunpuntur medik, dr Niken Lestari seperti dikutip dari ANTARA.

Baca Juga: Bangun Tidur Leher Terasa Sakit 'Tengeng', Jangan Cemas, Ini Cara Mengatasinya

Mendengkur katanya juga memiliki dampak negatif seperti dapat terjadi pada masalah pernafasan yang akan mudah terserang salesma.

Kemudian memicu darah tinggi atau masalah kardiovaskular, masalah serebrovaskular atau stroke, dan gangguan kualitas hidup. Dalam hal ini adanya risiko jatuh, kecelakaan serta masalah kognitif atau gangguan konsentrasi dan daya ingat.

"Jika seseorang mengalami perubahan kuantitas dan kualitas tidur, maka dapat mengakibatkan gangguan pada fungsi dan aktifitas sehari-hari. Oleh karena itu langkah awal yang penting untuk dilakukan adalah mengetahui apa yang menjadi penyebab gangguan tidur tersebut," tandas Niken.

Artinya, apabila penyebab gangguan tidur itu dapat diketahui, maka penanganan yang sesuai bisa dilakukan. Dengan demikian dampak negatif dapat diantisipasi.

Ternyata karena dampak-dampak inilah yang membuat mengapa seseorang yang biasa tidur mendengkur tak boleh diremehkan.

Halaman:

Editor: Ady Purwadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x