Lowongan Kerja 2021: Ada Kesempatan Bekerja di HONDA, Cek Posisi, Syarat dan Pendaftarannya

31 Juli 2021, 17:15 WIB
PT Honda Prospect Motor membuka Lowongan Pekerjaan 2021. /Kemnaker

LENSA BANYUMAS - Kembali peluang mendapatkan pekerjaan bisa anda raih dengan kesempatan kerja yang kini disediakan oleh PT Honda Prospect Motor.

Lowongan Kerja 2021 yang dilansir dari Kementerian Ketenagakerjaan ini memberi kesempatan anda untuk menempati posisi sebagai pengemudi truk dan operator forklift.

Jika anda seorang pria, maka memiliki kesempatan untuk bisa mendaftarkan diri sepanjang memenuhi persyaratan yang sudah ditentungan.

Baca Juga: Lowongan Kerja 2021: Posisi Staf IT PT Indah Karya, Penempatan di Kantor Pusat Bandung

Catat ini kualifikasi umum untuk posisi operator forklift dan pengemudi truk yang disediakan PT Honda Prospect Motor :

- Pria
- Usia :
Pengemudi forklift : usia 18-23 tahun
Pengemudi truk : usia 21-25 tahun

- Tinggi badan minimal 160 cm dengan berat ideal
- Pendidikan SMK/SMA Sederajat
- Tidak memiliki gangguan penghilatan

- Untuk nilai rata-rata rapor 7
- Sehat jasmani dan rohani
- Harus memiliki sikap jujur dan disiplin

- Selanjutnya jika diterima, maka anda harus bersedia bekerja di Karawang
- Dan bersedia bekerja dengan sistem shift.

Berikutnya yang harus dipahami untuk pengemudi truk dan operator forklift adalah:

Deskripsi Kerja :
Bertugas dalam mengemudikan forklift dan truk sesuai poin kerja masing-masing.

Kualifikasi Khusus :
- Operator forklift harus mampu mengemudikan forklift dan memiliki SIO
- Pengemudi truk : mampu mengemudikan truk dan memiliki SIM B2.

Cara mendaftarnya, ada segera mengakses alamat situs Honda Indonesia dengan cara klik tautan ini:

https//www.honda-indonesia.com/careers.

Yang harus anda perhatikan adalah:

1. Pastikan mengisi data diri dengan benar, termasuk nomor HP dan alamat email yang aktif agar bisa dihubungi oleh tim rekrutmen tanpa kendala.

2. Hanya pelamar yang memenuhi kualifikasi yang akan dipanggil untuk proses selanjutnya.

3. Seluruh hasil dan keputusan pihak Rekrutmen PT Honda Prospect Motor bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.

4. Selama belum ada pemberitahuan gagal, berarti data masih aktif dalam proses seleksi.

5. Hati-hati terhadap penipuan lowongan pekerjaan yang mengatasnamakan PT Honda Prospect Motor.

Sebab untuk menyampaikan informasi kepada para pelamar secara resmi terkait rekrutmen operator ini melalui fan page resmi di Facebook.

Selanjutnya dalam Lowongan Kerja 2021 di PT Honda Prospect Motor menerapkan syarat berkas digital.

  • Surat keterangan sehat yang terdapat keterangan tinggi dan berat badan
  • Pasfoto terbaru (penampilan rapi dan sopan)
  • Scan KTP
  • Scan surat lamaran
  • Scan CV terbaru
  • Scan ijazah
  • Scan SKCK
  • Scan transkrip nilai
  • Scan SIM B2 atau SIO, dan
  • Scan NPWP

Jika memang anda tertarik untuk mendapatkan pekerjaan sesuai Lowongan Kerja 2021 ini, segera lengkapi semua persyaratan karena kesempatan dan waktu terbatas.

Catat, pendaftaran dan kesempatan memasukan lamaran lengkap hanya ditunggu sampai tanggal 9 Agustus 2021.***

Editor: Ady Purwadi

Sumber: Kemnaker

Tags

Terkini

Terpopuler