Kantor Telkom Pekanbaru Terbakar, Jaringan Berpotensi Lumpuh Sepekan

11 Agustus 2020, 19:29 WIB
Kantor Telkom Pekanbaru terbakar akibatkan gangguan jaringan /

 

Lensa Banyumas - Tragedi kebakaran menimpa kantor Telkom dan Grapari Telkomsel di Kota Pekanbaru, Riau Selasa 11 Agustus 2020 siang.

Diduga kebakaran ini mengakibatkan seluruh jaringan Telkom mulai Telkomsel, Indihome, dan layanan lain di sebagian Sumatera lumpuh.

Kepala BPBD Pekanbaru, Burhan Gurning memperkirakan api berasal dari lantai dua akibat korsleting listrik.

Baca Juga: Lirik Lagu 'Cuek' Rizky Febian, Video Klip Trending di YouTube

Tak lama, pemadam kebakaran datang ke lokasi dan menjinakkan si jago merah. Sampai saat ini belum diketahui jumlah kerugian materi yang diakibatkan kebakaran tersebut.

Vice President Corporate Communications Telkomsel, Denny Abidin melalui press release, mewakili pihak perusahaan meminta maaf atas gangguan yang terjadi akibat kebakaran tersebut.

Menurutnya kejadian tersebut mengakibatkan layanan SMS, telepon, dan internet belum bisa digunakan.

Baca Juga: Rizky Billar 15 Teratas di Youtube, Setingkat di Bawah BLACKPINK

Dampak terburuk, gangguan layanan Telkomsel khususnya bisa terjadi selama satu pekan.

Selain telepon dan SMS, gangguan juga mengakibatkan pelanggan tak bisa membeli pulsa dan paket internet.

Saat ini tim teknis Telkomsel masih berupaya memulihkan layanan secara keseluruhan agar dapat berjalan normal kembali.

Seperti diketahui gangguan layanan Telkom dan Telkomsel dirasakan sebagian pelanggan di Sumatera bahkan hingga ke Jakarta siang ini.

Mereka mengeluh tak bisa mengakses sejumlah layanan khususnya data. ***

Editor: Agus Riyanto

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler