Tidak Berpotensi Tsunami Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Kabupaten Pasaman Sumatera Barat

- 12 Juni 2021, 13:20 WIB
Gempa M 4,9 Guncang Pasaman Sumatera Barat, Sabtu 12 Juni 2021. / BNPB Pusat
Gempa M 4,9 Guncang Pasaman Sumatera Barat, Sabtu 12 Juni 2021. / BNPB Pusat /

BMKG juga merekomendasikan kepada masyarakat agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal tahan gempa ataupun tidak ada kerusakan akibat getaran gempa sebelum kembali ke dalam rumah.  

Sementara menurut kajian InaRISK BNPB, Kabupaten Pasaman, Sumbar memiliki risiko bencana gempa bumi sedang hingga tinggi denga luas risiko 24.202 atau 7 kecamatan terpapar.

BNPB mengimbau masyarakat untuk selalu waspada dan siap siaga dalam menghadapi potensi bahaya gempa bumi.

Fenomena alam tersebut belum dapat diprediksi waktu terjadinya.

Korban luka-luka atau bahkan meninggal dunia saat gempa terjadi umumnya disebabkan reruntuhan bangunan dan bukan gempanya.***

 

Halaman:

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: Twitter BNPB Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini