Diundang Ganjar, Ini Yang Disampaikan Atlet Kickboxing Kendal Yang Berprestasi Di PON XX Papua

- 27 September 2021, 19:23 WIB
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo undang 5 atlet kickboxing Jateng yang meraih Juara Umum di eksibisi PON XX Papua. / Hanief
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo undang 5 atlet kickboxing Jateng yang meraih Juara Umum di eksibisi PON XX Papua. / Hanief /

Dari pemaparan KONI Jateng, ada banyak cabang olahraga yang berpotensi mendapat medali emas untuk Jateng.

“Saya minta masyarakat di Jateng mendukung, meskipun tidak bisa hadir, bisa memberikan semangat melalui medsos. Ayo dukung mereka di sana, karena mereka pengen mendapatkan sorak-sorai meskipun secara virtual. Mari kita dukung, agar mereka tidak sendirian,” harapnya.

Sementara itu, atlet kickboxing peraih medali emas Alvi Syifa (22). Atlet asal Kendal ini mengaku sangat bahagia bisa membawa pulang medali emas.

Ia juga merasa bangga sudah diundang untuk bertatap muka dengan orang nomor satu di Jawa Tengah tersebut.

“Mudah-mudahan ini bisa menjadi penyemangat teman-teman yang sekarang sedang berlaga di Papua. Saya juga berharap, PON selanjutnya bisa ikut kembali dan berlaga menunjukkan prestasi terbaik,” ujarnya.

Senada diungkapkan atlet kickboxing asal Kendal yang juga meraih medali emas, Dini Alimah.

Ia mengaku sangat senang dan bangga dapat meraih medali emas. Bahkan dirinya tak percaya, perjuangannya tidak sia-sia.

Dinni berharap pada PON selanjutnya kickboxing menjadi cabor resmi yang dipertandingkan.

Sehingga, ia bisa berjuang lebih semangat lagi dan berharap dapat meraih prestasi terbaik. 

“Lawan-lawan kemarin berat semua, tapi syukur saya bisa menang. Senang dan bangga sekali rasanya, bisa berjuang memberikan yang terbaik kepada Jawa Tengah dan Kabupaten Kendal,” tukasnya. 

Halaman:

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: Hanief Syailendra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini