Petasan dan Miras Dimusnahkan, Hasil Razia Polres Cilacap Jelang Idul Fitri 1442 H

- 5 Mei 2021, 14:46 WIB
Ribuan botol miras dimusnahkan Polres Cilacap.
Ribuan botol miras dimusnahkan Polres Cilacap. /Ady Purwadi

Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan rasa aman di lingkungan masyarakat selama bulan suci Ramadhan.

"Kami meminta bantuan kepada seluruh masyarakat Cilacap untuk ikut menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif," terang Kapolres dalam sambutannya.

Ia juga berharap, masyarakat dapat ikut berperan aktif dengan memberikan informasi sekecil apapun terkait gangguan Kamtibmas di lingkungan tinggalnya.

"Sehingga bisa kita lakukan langkah-langkah antisipasi. Karena tanpa dukungan dari seluruh lapisan masyarakat kami tidak bisa melakukan tugas dengan sebaik-baiknya," ujar Kapolres Cilacap.

Terkait menjelang Idul Fitri 1442 H, pihaknya berjanji akan terus berupaya untuk meningkatkan keamanan bersama dengan unsur keamanan lain.

Salah satunya menekan pekat (penyakit masyarakat) dari mulai peredaran miras, petasan hingga aksi-aksi premanisme.***

Halaman:

Editor: Ady Purwadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x