Deddy Corbuzier Kecewa Terpapar Covid-19, Dokternya Dihadirkan Perjelas Kasusnya

- 23 Agustus 2021, 12:50 WIB
Di podcast pertamanya setelah sakit, Deddy Corbuzier mengundang dr. Gunawan yang menanganinya.
Di podcast pertamanya setelah sakit, Deddy Corbuzier mengundang dr. Gunawan yang menanganinya. /Youtube/Deddy Corbuzier/

Saat memperkenalkan dr.Gunawan di acaranya, Deddy sempat mengucapkan rasa terima kasihnya karena telah menangani dirinya selama dirawat di rumah sakit.

“Di depan saya ada dokternya. Ini adalah dr. Gunawan. Dok anyway, thank you very much, Saya banyak dibantu dokter pada saat itu," ucapnya.

Di RSPAD katanya ada dr.Lukman, "Terus saya ada kenal dokter pribadi saya, dr. Weni pada saat itu chat-chat saya, dr. Marchella, dr. Marta, banyak sekali, yang datang kerumah juga ada. Dan dr. Gunawan adalah dokter yang menangani saya," ucapnya.

"Pertanyaa saya untuk dokter, pertama saya kecewa, kenapa dengan keadaaan saya dan saya sehat, saya olah raga tiap hari, Vitamin D saya tinggi, zink saya tinggi saya bisa kena tanpa gejala. Lalu diminggu kedua hancur saya. Dan kalau gitu ya ngapain saya promo kesehatan gitu? “ Jelas Deddy sembari bertanya ke dr. Gunawan.

"Pertama memang ini virus baru, banyak hal yang kita belum tahu, terus terang. Dan virus baru inipun baru tahun lalu dari bulan ke bulan kita ikuti perjalanan virus ini ada mutasi, ada mutasi bahkan terakhir ada mutasi varian Delta dan kawan kawan," kata dr Gunawan.

Kembali dijelaskan, "Jadi masalah kita mulai dari awal dulu, masalah kena, transmisi. Kapan orang kena, kapan orang ga. Jadi gini, Covid ini sampai sekarang masih banyak perdebatan masalah transmisinya," tandas dokter.***

 

Halaman:

Editor: Ady Purwadi

Sumber: Youtube Deddy Corbuzier


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah