Masyarakat Adat Yang Perlu Anda Tahu, Ini 5 Fakta Menariknya

- 15 September 2021, 13:04 WIB
Masyarakat Adat Saga, Ende NTT. / AMAN
Masyarakat Adat Saga, Ende NTT. / AMAN /

Demi keberlanjutan hidup Masyarakat Adat inilah kemudian muncul Gerakan Pulang Kampung yang digagas Barisan Pemuda Adat Nusantara (BPAN).

“Dengan gerakan ini anak muda memanggil teman-temannya yang bersekolah dan bekerja di kota untuk pulang dan mengurus kampung. Maka, sekarang banyak anak muda dari Masyarakat Adat yang akhirnya pulang,"terangnya.

Ternyata anak muda yang Pulang Kampung, kata Mina, mampu berkarya dan mendatangkan penghasilan. 

“Misalnya, anak-anak muda Minahasa, berkebun, menanam cabai dan tomat, dua bahan pangan segar yang selalu dicari oleh penduduk sana. Sekali panen keuntungannya bisa mencapai Rp150 juta. Penghasilannya jauh lebih besar daripada bekerja di kota,” kata Mina menyebutkan. 

Panen Semangkat Adat Batin Beringin Sakai. / AMAN
Panen Semangkat Adat Batin Beringin Sakai. / AMAN

Yang membanggakan, ketika pulang kampung, anak-anak muda itu tidak hanya berkebun, melainkan juga mendirikan Sekolah Adat yang jumlahnya kini sudah berkembang menjadi 82 sekolah di berbagai daerah di Indonesia.

Sekolah Adat memiliki kegiatan yang berbeda dari sekolah umum. Serupa living school, mereka mengajarkan berbagai hal yang terkait adat istiadat.

Siswa sekolah adat belajar tentang cara menanam dan menugal padi, aturan adat, juga tarian, makanan, dan permainan tradisional.

Sekolah Adat Rengganis Lombok. / AMAN
Sekolah Adat Rengganis Lombok. / AMAN

Mereka juga belajar tentang hutan, termasuk jenis tanaman dan binatang yang hidup di hutan.

Halaman:

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: Lensa Banyumas AMAN


Tags

Artikel Pilihan

Terkini