RI 1 Menjawab Semua Kritikan Mantan Pendukung Jokowi

- 29 Juli 2020, 11:44 WIB
Kritikan yang masuk whitelist selalu ditindaklanjuti secara serius oleh Jokowi, baik dari pendukung maupun di luar pendukung Jokowi. Bahkan, tidak menutup kemungkinan yang melontarkan kritik akan diundang ke Istana.
Kritikan yang masuk whitelist selalu ditindaklanjuti secara serius oleh Jokowi, baik dari pendukung maupun di luar pendukung Jokowi. Bahkan, tidak menutup kemungkinan yang melontarkan kritik akan diundang ke Istana. / — wartaekonomi

Donny kemudian mencoba menjawab satu-persatu kritikan yang dilontarkan pendukung Jokowi. Misalnya, atas kritikan Ernest dan Akhmad Sahal soal restu Jokowi terhadap pencalonan Gibran Rakabuming Raka di Pilkada Kota Solo.

Menurut Donny, di satu sisi Gibran memang anak Presiden. Tapi, di lain sisi, Gibran merupakan warga negara yang memiliki hak dipilih dalam suatu kontestasi politik.

Baca Juga: Driver Go-Jek Ngamuk Saat Ditegur Satpol PP

Baca Juga: Atta Halilintar Ingin Undang Subscriber di Pernikahannya

"Harus dilihat dalam posisi seperti itu. (Gibran) bukan kemudian ditunjuk (jadi Wali Kota Solo) secara otomatis. Ini melalui proses demokratis," kata Donny. "Biar rakyat yang menentukan lewat proses demokrasi," lanjutnya

Restu Jokowi ke Gibran bukan bagian dari politik dinasti, Donny memastikan. "Kalau dinasti kan turun-temurun. Jadi, pasti jatuh ke yang bersangkutan. Ini kan tidak pasti," terangnya.***

Halaman:

Editor: Solihudin

Sumber: Warta Ekonomi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah