Ingin Budidaya Buah Naga Agar Panen Setiap Dua Pekan Sekali, Berikut Cara Perawatannya

- 22 Januari 2022, 06:00 WIB
Ingin Budidaya Buah Naga agar Panen Tiap Dua Minggu Sekali, Ini Cara Perawatannya. / Tangkapan Layar Youtube Folderdesa
Ingin Budidaya Buah Naga agar Panen Tiap Dua Minggu Sekali, Ini Cara Perawatannya. / Tangkapan Layar Youtube Folderdesa /

Kendati tidak menggunakan pestisida dan fungisida, pohon buah naga juga bisa bertahan lama.

Jika perawatan bagus usia bisa bertahan hingga 15 tahun. Saat kemarau, juga tidak boleh kekeringan dan harus rutin disiram.

Pola pengairan yang dilakukan yakni dengan membuat parit-parit disepanjang pohon. Jika diperlukan, air tersebut tinggal disiramkan langsung ke bagian pangkal pohon. 

Penyiraman dilakukan secara rutin. Sutrisno hanya dibantu satu orang yang merawat lahan seluas 1400 m2.

Dengan perawatan yang baik dan intens, ukuran buah naga juga cukup besar.

Bobot satu kilo biasanya berisi antara 2 butir, maksimal 3 butir buah naga.

Budidaya buan haga yang dikembangkan Sutrisno bisa dibilang cukup berhasil. Iapun tidak segan berbagi ilmu dan informasi kepada rekan petani.

Karena kebun buah naga bisa panen rutin, saat ini kebun tersebut sedang disiapkan menjadi salah satu objek wisata desa di Desa Pekunden Banyumas.***

 

Halaman:

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: folderdesa.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x